- Jordy Croux yang membuat Avispa Fukuoka menghentikan rekor tidak terkalahkan Kawasaki Frontale.
- Penyerang asal Belgia ini mulai terbiasa mencetak gol-gol penting dan dramatis.
- Jordy Croux bergabung ke Avispa Fukuoka dengan kondisi cedera pergelangan kaki.
SKOR.id -Kawasaki Frontale sebelumnya masih seperti benteng yang sulit untuk diruntuhkan. Skuad asuhan Toru Oniki memiliki catatan mengesankan.
Mereka adalah juara bertahan Meiji Yasuda J1 League (2020). Sedangkan pada 2021 ini, Kawasaki Frontale sempat mencatatkan rapor tidak terkalahkan dalam 25 pertandingan beruntun.
Atau total tidak terkalahkan dalam 30 pertandingan terakhir termasuk musim lalu. Karena itu, untuk mengalahkan Kawasaki Frontale, dibutuhkan sesuatu yang luar biasa.
Avispa Fukuoka memiliki "sesuatu yang tidak biasa" itu, yaitu Jordy Croux. Dari tembakan kaki kiri Jordy Croux yang kemudian berhasil mematahkan rekor tidak terkalahkan Kawasaki Frontale.
Pada Rabu (25/8/2021) lalu, Jordy Croux mencetak gol yang luar biasa pula dengan tembakannya yang keras tanpa bisa dibendung kiper Kawasaki Frontale.
Bagi Avispa Fukuoka, termasuk rekan setim dan suporter, mereka mulai terbiasa dengan gol-gol luar biasa yang diciptakan Jordy Croux.
Pemain asal Belgia tersebut memang bukan kali itu saja mencetak gol yang menyisakan sensasi.
Jika gol yang dciptakannya ke gawang Kawasaki Frontale telah mengakhiri rekor tidak terkalahkan sang juara bertahan, gol sebelumnya yang diciptakan Jordy Croux juga luar biasa.
Tepatnya ketika menghadapi Cerezo Osaka pada laga pekan ke-24. Dalam pertandingan ini, Jordy Croux mencetak gol pada menit terakhir yang menentukan kemenangan timnya, 2-1.
Golnya ke gawang Cerezo Osaka merupakan lanjutan dari permainan dan peran Jordy Croux yang mengesankan.
Sebelumnya, pada pekan ke-23, kali ini dia memberikan assist, juga yang menentukan kemenangan timnya.
Assist yang diberikannya tersebut pun terjadi jelang laga berakhir, gol yang diciptakan Hiroyuki Mae dan membuat kedudukan imbang 1-1.
Jordy Croux juga mengejutkan karena dia pemain yang bergabung di awal musim ini dengan kondisi cedera.
Sakit di pergelangan kakinya membuat Jordy Croux absen membela Avispa Fukuoka dalam 10 pertandingan awal secara beruntun.
Meski demikian, pelatih Avispa Fukuoka, Shigetoshi Hasebe, langsung memberikan kesempatan kepadanya setelah sembuah dari cedera.
Jordy Croux bergabung ke Avispa Fukuoka pada 8 Januari 2021 lalu dari klub divisi dua Liga Belanda, Roda JC.
Kini, Jordy Croux memperlihatkan dirinya mampu memberikan efek positif bagi Avispa Fukuoka.
Dan, gol yang dia ciptakan ke gawang Kawasaki Frontale adalah gol istimewa, baik dari proses yang terjadi maupun sebagai gol yang mengakhiri rekor tak terkalahkan Kawasaki Frontale.
Jadwal Drawing Liga Champions 2021-2022: Tim Kuat Ngumpul di Pot 2, AC Milan Nyempil di Pot 4 https://t.co/4K53hS3GFg— SKOR.id (@skorindonesia) August 26, 2021
Berita Bola Internasional Lainnya:
Hasil Europa Conference League: Harry Kane Comeback, Tottenham Hotspur Gulingkan Pacos de Ferreira
6 Kali Jumpa Lionel Messi, 6 Kali Gawang Manchester City Dibobol La Pulga