- Presiden Barcelona, Joan Laporta, tidak mempertimbangkan kepulangan Lionel Messi.
- Joan Laporta tegaskan tidak menjalin komunikasi dengan pihak Lionel Messi.
- Joan Laporta kini tengah mengembangkan skuad muda bersama Barcelona.
SKOR.id - Presiden Barcelona, Joan Laporta, mengonfirmasi tidak akan memulangkan Lionel Messi pada musim panas.
Lionel Messi bergabung Paris Saint-Germain (PSG) setelah kontraknya tidak diperpanjang pada musim panas.
Lionel Messi kini memiliki kontrak hingga tahun 2023 bersama PSG.
Joan Laporta mengungkapkan ia tidak menjalin komunikasi dengan bintang Argentina tersebut.
"Saat ini tidak ada komunikasi yang lancar dan saya tidak berbicara dengannya. Tidak ada kontak pribadi," kata Laporta.
Messi dikabarkan tidak bahagia bersama PSG usai tersingkir di Liga Champions.
Ia terus dikaitkan untuk kembali ke Barcelona apalagi setelah dilatih Xavi Hernandez.
Tetapi Laporta mengungkapkan tidak tertarik memulangkan Messi.
Ia kini memiliki proyek bersama Blaugrana untuk membangun tim dengan skuad muda.
"Saya belum menerima pesan apa pun dari Leo atau dari orang-orang di sekitarnya untuk kembali. Yang benar adalah bahwa saat ini kami tidak mempertimbangkannya," tambah Laporta.
"Kami sedang membangun tim muda, dikombinasikan dengan orang-orang dari beberapa pengalaman membuat simbiosis baik yang bekerja lagi. Tapi Leo adalah Leo, pemain terbaik di dunia."
Messi merupakan pemain didikan akademi Barcelona, La Masia. Pemain 34 tahun tersebut menjadi andalan di Barcelona sejak tahun 2005 hingga musim panas lalu.
Kini, Lionel Messi telah bermain 26 kali di semua kompetisi dengan mencetak tujuh gol dan 11 assist bersama PSG.
Berita Barcelona lainnya:
Usai Xavi Hernandez, Kini Giliran Gelandang Barcelona yang Ingin Lionel Messi Kembali
Kembali Bertepuk Sebelah Tangan, Incaran Barcelona Ingin Gabung Real Madrid