- Musim ini adalah musim ke-29 gelaran J.League.
- J.League pertama kali bergulir pada 15 Mei 1993.
- Banyak pemain dan pelatih kelas dunia yang pernah menghiasi kompetisi ini.
SKOR.id - Hari ini adalah Hari J.League, hari saat pertama kali gelaran era baru Liga Jepang bergulir 28 tahun lalu, 15 Mei 1993.
Gelaran Meiji Yasuda J1 League 2021 adalah musim ke-29 bergulirnya J.League.
Era baru Liga Jepang bernama J.League pertama kali bergulir 28 tahun lalu, tepatnya pada 15 Mei 1993.
Kini, menyambut hari spesial ini, J.League ingin memanfaatkan momen tersebut untuk menilik kembali sejarah, sensasi, perkembangan, dan raihan yang diraih sepak bola profesional Jepang mulai awal 90-an sampai awal 2020-an saat ini.
Banyak pemain bintang yang pernah merumput di J.League, mulai dari bintang Internasional seperti Zico (Brasil) sampai Andres Iniesta, pelatih ternama seperti Arsene Wenger hingga Luiz Felipe Scolari, sampai talenta lokal macam Kazuyoshi Miura dan Takefusa Kubo.
Untuk mengenang momen-momen terbaik tersebut, berikut ini ada beberapa foto pahlawan-pahlawan terpenting J.League sejak awal bergulir.
Selamat merayakan Hari J.League, Skorer!
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
MEREKA YANG TERBAIK DI J1 LEAGUE BULAN APRIL @J_League_En
Kawasaki Frontale sebagai juara bertahan dan juga belum terkalahkan musim ini mendominasi penghargaan Meiji Yasuda J1 League bulan April.
Selengkapnya: https://t.co/x6rgYDd9xG pic.twitter.com/MIZmaWLPJA— SKOR.id (@skorindonesia) May 9, 2021
Berita J.League Lainnya:
Asal-usul dan Arti Nama Klub-Klub Meiji Yasuda J1 League: Bahasa Asing dan Harapan
Arti Logo dan Lambang Klub-Klub Meiji Yasuda J1 League: Sejarah dan Warna Kebanggaan