- Ralf Rangnick berpeluang jadi pelatih baru AC Milan menggantikan Stefano Pioli.
- Rangncik bahkan sudah mendaftar enam pemain yang bakal diboyongnya ke San Siro.
- Ada enam pemain yang kabarnya masuk dalam daftar rencana beli Ralf Rangnick.
SKOR.id - Klub asal Italia, AC Milan, kabarnya akan membeli enam pemain baru jika Ralf Rangnick resmi jadi pelatih baru.
AC dikabarkan tengah mengalami kemelut soal arah dan masa depan klub. Perselisihan yang terjadi di jajaran petinggi klub membuat spekulasi masa depan AC Milan penuh tanda tanya.
Namun, soal pelatih baru, manajemen dikabarkan telah mantap. Dilansir dari Sempre Milan, Ralf Rangnick berpeluang besar menjadi pelatih baru Rossoneri menggantikan Stefano Pioli sebentar lagi.
Berita AC Milan Lainnya: Mantan Bintang Juventus dan AC Milan Pensiun dari Sepak Bola
SportMediaset membuat klaim bahwa Rangnick telah menyusun daftar pemain yang akan diboyong jika ia bergabung dengan Milan.
Menurut laporan, ada enam nama yang diprediksi bakal masuk dalam daftar beli AC Milan di bawah komando Rangnick.
Skor.id telah merangkum enam nama yang bakal diboyong Ralf Rangnick ke San Siro jika resmi jadi pelatih.
1. Dayot Upamecano - RB Leipzig, bek tengah
Pemain internasional Prancis itu adalah salah satu bek muda paling apik di Liga Jerman.
Ia membuat 29 penampilan di semua kompetisi sejauh musim ini. Dalam hal gaya bermain, Upamecano adalah bek tengah yang cepat dan agresif.
2. Dani Olmo - RB Leizpig, pemain sayap
Nama lain yang mungkin akrab bagi para penggemar Milan adalah Dani Olmo, yang konon menolak pindah ke San Siro pada Januari lalu demi bergabung dengan RB Leipzig.
Milan sangat membutuhkan pemain yang ofensif di sisi sayap. Mereka perlu mengontrak pemain berkualitas yang dapat bermain di kedua sisi, dan Dani Olmo menjadi salah satu sosok yang memenuhi syarat tersebut.
Nantinya, kedatangan Olmo akan membuat Ante Rebic bergerak lebih ke tengah.
3. Dominik Szoboszlai - Red Bull Salzburg, gelandang tengah
Dominik Szoboszlai menjadi nama yang paling dekat dengan kepindahan ke AC Milan saat ini.
CEO Milan, Ivan Gazidis, bahkan telah menyetujui harga yang ditetapkan RB Salzburg untuk gelandangnya itu.
Pemain internasional Hungaria itu bisa bermain fleksibel sebagai gelandang tengah kiri, tengah, atau pun kanan.
Fleksibilitas tersebut membuatnya mempersembahkan empat gol dan tujuh assist dalam 29 bersama RB Salzburg musim ini.
Berita AC Milan Lainnya: AC Milan Tawar Memphis Depay 20 Juta Euro
4. Rolando Mandragora - Udinese, gelandang tengah
Gelandang kelahiran Naples ini telah menyumbang tiga gol dan tiga assist untuk Udinese di semua kompetisi musim ini.
Rolando Mandragora disebut sebagai calon mintra terbaik untuk gelandang Milan saat ini, Ismail Bennacer.
5. Mario Gotze - Borussia Dortmund, gelandang serang
Gotze telah membuat 217 penampilan untuk Dortmund di semua kompetisi musim ini.
Ia telah menyumbang 45 gol dan 61 assist dalam periode itu, serta 60 gol gabungan dan assist untuk Bayern Munich dalam 114 pertandingan terakhir.
Atas torehan itu, nama Mario Gotze juga masuk dalam daftar beli Ragnarick.
6. Luka Jovic - Real Madrid - penyerang
Striker Real Madrid, Luka Jovic, disebut sebagai sosok yang tepat untuk menggantikan Zlatan Ibrahimovic.
Jovic adalah pemain yang sangat dikenal Rangnick. Keduanya pernah bekerjasama selama dua musim di Eintracht Frankfurt.
View this post on Instagram