- Bintang Ajax Amsterdam, Donny van de Beek, diyakini semakin dekat dengan Manchester United.
- Pelatih Ole Gunnar Solskjaer berencana memberi peran baru kepada sang pemain, yakni gelandang bertahan.
- Namun, Donny van de Beek diyakini akan lebih optimal berada di posisi Paul Pogba.
SKOR.id - Kedatangan Donny van de Beek ke Manchester United diyakini akan mengancam posisi Paul Pogba.
Setidaknya, itulah yang disampaikan oleh pundit sepak bola asal Belanda, Marcel van der Kraan, kepada Talksport.
Seperti diketahui, pelatih Ole Gunnar Solskjaer berencana menjadikan van de Beek salah satu dari trio gelandangnya musim ini, bersama Bruno Fernandes dan Paul Pogba.
Namun, menurut beberapa pihak, hal tersebut dianggap tidak mungkin terjadi. Akan sulit memainkan tiga gelandang dengan insting menyerang dalam satu tim.
Ya, rencana Solskjaer untuk memberi van de Beek peran baru sebagai gelandang bertahan diyakini tidak akan berhasil.
Menurut van der Kraan, lebih masuk akal jika Solskjaer memberi Donny van de Beek kesempatan untuk menjadi rival Paul Pogba di starting XI.
“Donny van de Beek adalah pemain box-to-box seperti Pogba. Dan, apa yang saya katakan adalah, Pogba tidak akan selalu menjadi pilihan otomatis karena dia bisa sporadis," kata van der Kraan.
“Saya tidak bisa melihat dia bermain dalam peran lini tengah bertahan," tambahnya.
Meski demikian, Marcel van der Kraan yakin jika pemain Ajax Amsterdam itu adalah anak muda yang bisa beradaptasi dan rendah hati.
Donny van de Beek tetap akan memberikan penampilan optimalnya bersama Manchester United.
"Tapi, di sisi lain, Donny tidak terlalu khawatir di mana dia bermain. Dia cocok, dia santai, dia tidak sombong, dan dia anak yang rendah hati," tandasnya.
Donny van de Beek bakal segera bergabung dengan Manchester United setelah tercapainya kesepakatan sebesar 40 juta euro (sekitar Rp704 miliar) dengan Ajax Amsterdam.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Donny van de Beek Lainnya:
Marcus Rashford dan Bruno Fernandes Antusias Sambut Donny van de Beek