SKOR.id - Jeonnam Dragons menderita kekalahan pertama dalam enam laga K League 2 2023, Asnawi Mangkualam main sebagai starter.
Hasil buruk tersebut didapat saat Jeonnam Dragons melawat ke markas Seongnam FC, Tancheon Sports Complex, Sabtu (29/7/2023).
Jeonnam Dragon sudah tertinggal ketika pertandingan baru berjalan dua menit. Adalah Jin Seong-uk yang berhasil merobek gawang mereka, memanfaatkan umpan Gabriel Honorio.
Derita Jeonnam Dragons bertambah pada menit ke-35. Kapten tim, Lee Hu-kwon diganjar kartu merah langsung usai melakukan pelanggaran keras terhadap lawan.
Kalah jumlah pemain, gawang Jeonnam Dragons kembali jebol, sepuluh menit berselang.
Gabriel Honorio lagi-lagi menjadi mimpi buruk. Winger asal Brasil itu mencatatkan nama di papan skor berkat sodoran Jung Han-min.
Jeonnam Dragons berupaya mencuri gol selepas jeda, dan baru mampu melakukan hal tersebut pada menit ke-76. Pemain pengganti, Lee Kyu-hyeok menceploskan bola umpan Jo Ji-hun.
Namun, dengan sepuluh pemain, sulit bagi mereka untuk menyamakan kedudukan pada sisa waktu.
Kekalahan ini membuat Jeonnam Dragons tertahan di peringkat ketujuh klasemen. Poin 31 tak bertambah, gagal mendekatkan diri ke zona playoff promosi.
Padahal, sebelumnya tim asuhan Lee Jang-kwan ini merangkai hasil positif. Mereka tak terkalahkan dalam lima laga K League 2 2023, memenangi tiga di antaranya.
Adapun Asnawi Mangkualam sebenarnya tampil tak terlalu buruk saat menghadapi Seongnam FC. Dia melakukan beberapa intesep, dan seperti biasa, ikut maju membantu serangan.
Namun, keberuntungan belum berpihak kepada fullback Timnas Indonesia itu. Semua upayanya mampu dimentahkan lawan, sebelum diganti pada menit ke-65.
Sedikit kekhawatiran, Asnawi Mangkualam terlihat memegang otot hamstring-nya saat ditarik keluar.
Musim ini, Asnawi sudah tampil dalam 15 pertandingan kompetitif bersama Jeonnam Dragons, satu di Piala FA Korea Selatan. Dari jumlah tersebut, 12 di antaranya adalah sebagai starter.
Belum ada gol yang disumbangkan pemain 23 tahun itu, tapi dua assist lahir dari kakinya.
Itu saat menghadapi Seongnam FC di pekan keenam K League 2 2023, April lalu, di mana skor akhir adalah 2-2.
Berikutnya, Jeonnam Dragons dijadwalkan menjamu Bucheon FC 1995 pada 5 Agustus mendatang.