- Persebaya Surabaya masih fokus jaga kondisi fisik para pemain.
- Materi latihan fisik yang diberikan ke pemain Persebaya dalam intensitas yang cukup bervariasi.
- Aji Santoso berencana memberikan materi latihan taktikal dan menggelar pertandingan uji coba.
SKOR.id - Persebya Surabaya tengah sibuk dengan persiapan menuju putaran kedua Liga 1 2021-2022.
Para pemain Persebaya juga masih digembleng dengan program latihan kebugaran fisik.
Hal ini dimaksudkan untuk menjaga kondisi stamina para pemain mengingat masa jeda kompetisi yang cukup lama.
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso mengungkapkan bahwa materi latihan yang diberikan dalam intensitas yang cukup bervariasi.
Dia menuturkan tidak ingin menggenjot fisik para pemain lantaran khawatir apabila diforsir akan drop kondisi fisik mereka.
"Mungkin setelahnya, kami latihan (intensitas) tinggi yang agak berat dan latihannya maintance kondisi," ujar Aji Santoso.
"Pekan ini, kami masih adaptasi terus sampai kondisi anak-anak bagus dan besok mulai intensitas tinggi," tuturnya.
Selanjutnya, Aji Santoso berencana memberikan materi latihan taktikal dan menggelar pertandingan uji coba.
Dia mengaku optimistis dari sisa waktu yang dimiliki mampu mematangkan persiapan tim memulai putaran kedua Liga 1 2021-2022.
"Nanti setelah Natal, kami latihan taktikal. Masih ada waktu 10 hari, untuk pertandingan tunda. Kami akan masuk ke taktikal dan juga uji coba," ucap Aji Santoso.
Mengawali putaran kedua nanti, Persebaya akan berhadapan dengan Bali United pada 5 Januari 2021.
Untuk sementara tim berjulukan Bajul Ijo ini menempati peringkat keempat klasemen sementara dengan perolehan 30 poin.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Liga 1 lainnya:
Robert Alberts Tingkatkan Kualitas Sentuhan Bola Skuad Persib Bandung
Cara Ibu Yuyun Mendampingi Beckham Putra Sampai Jadi Andalan Persib
Bursa Transfer Liga 1: Bambang Pamungkas Ungkap Alasan Persija Banyak Rekrut Pemain