- Gelandang Persib Bandung, Dedi Kusnandar, terus menempa kondisi fisiknya menjelang latihan tim.
- Dado, sapaan akrabnya, aktif bersepeda untuk menjaga kondisi.
- Menurut Dado, penting bagi pesepak bola untuk memperhatikan fisiknya saat tak ada kompetisi.
SKOR.id- Kembali bersepeda. Begitulah yang dilakukan gelandang Persib, Dedi Kusnadar, alias Dado.
Setelah merayakan Iduladha yang cukup melelahkan, Dedi Kusnandar memulai persiapannya mengembalikan kondisi dengan bersepeda ria.
Bagi Dado, sapaan Dedi Kusnandar, bersepeda adalah cara yang pas dalam mengembalikan kondisi. Apalagi, sebentar lagi Persib akan memulai latihan bersama.
"Bersepeda memang asyik dan terasa kondisi saya ada peningkatan saat sedang tidak berkompetisi," kata Dado.
Dado berharap dengan bersepeda kondisi staminanya tetap bisa terjaga mana kala program latihan kembali digelar tim Maung Bandung.
"Sebentar lagi ada latihan, mungkin pekan depan. Dengan terus bersepeda sedikitnya kondisi tetap terjaga," katanya.
Olahraga yang digeluti Dado tak hanya bersepeda selama pandemi-19 berlangsung.
Dado juga bermain golf, berenang, bahkan latihan dengan bola di lapangan selama kompetisi vakum.
Bahkan, Dado sendiri kerap bermain layang-layang kala waktu luang didapat pada hari-hari tertentu.
"Semua itu kan dalam rangka menjaga kondisi. Apa saja asal bisa bermanfaat kepada kondisi, siap dilakukan, sebab sebagai pesepak bola jangan sampai kedodoran kondisinya pada waktunya latihan," Dado mengungkapkan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Persib Lainnya:
Pelatih Legendaris Persib, Indra Thohir, Keluar dari Rumah Sakit
Geoffrey Castillion Baru Berjanji, Ini Jadwal Kedatangan Pemain Asing Persib di Indonesia
19 Tahun Silam, Persib Lolos ke Babak 8 Besar Usai Bekuk Semen Padang di Siliwangi