- Inggris akan bertemu Jerman di babak 16 besar Piala Eropa 2020, Selasa (29/6/2021).
- Inggris tidak pernah menang atas Jerman di turnamen besar sejak final Piala Dunia 1966.
- Pelatih The Three Lions, Gareth Southgate, cuek dengan catatan masa lalu tersebut.
SKOR.id - Pelatih Inggris, Gareth Southgate, tidak peduli catatan gemilang Jerman atas timnya pada masa lalu.
Inggris akan berhadapan dengan Jerman di babak perdelapan final Piala Eropa 2020 (Euro 2020).
Duel Inggris kontra Jerman dijadwalkan berlangsung pada Selasa (29/6/2021) di Stadion Wembley.
Baca Juga: Piala Eropa 2020: Jadwal, Hasil, Klasemen, Profil Tim dan Stadion Lengkap
Jelang laga ini, Inggris dihantui catatan buruk, yakni tak pernah menang atas Jerman di turnamen besar sejak Piala Dunia 1966 silam.
Kala itu, Inggris menang dengan skor 4-2 atas Jerman yang masih Jerman Barat, sekaligus menjadi juara Piala Dunia untuk pertama kalinya.
Gareth Southgate cuek dengan catatan tersebut karena menurutnya sejarah itu tidak relevan skuad Inggris besutannya saat ini.
"Saya tidak perlu membongkar sejarah itu (Inggris lawan Jerman). Sejarah itu tidak relevan dengan mereka (pemain Inggris)," kata Southgate.
"Kami memiliki pemain kelahiran tahun 2000-an yang mana itu sangat menakutkan. Itulah kenyataannya," sambungnya.
Gareth Southgate justru tertantang untuk membuat sejarah baru di timnas Inggris dengan mengalahkan Jerman.
"Ini adalah sebuah kesempatan. Kami hanya menang sekali, jadi akan sangat hebat jika kami jadi yang pertama yang melakukannya sejak 1966," tutur Southgate.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Piala Eropa 2020: Dikartu Merah, Matthijs de Ligt Kena Semprot Legenda Timnas Belanda https://t.co/ksEaqwgcRN— SKOR.id (@skorindonesia) June 28, 2021
Berita Timnas Inggris Lainnya:
Jelang lawan Jerman, Eks Timnas Inggris Sebut Jack Grealish Tidak Cocok Jadi Starter