- Untuk meriahkan hari jadi Indonesia, Free Fire hadirkan sederet event untuk menemani para pemain.
- Selain itu pemain juga bisa membuat mini turnamen dengan teman dengan beberapa peraturan seperti setiap bundle yang digunakan harus berwarna merah putih.
- Pemain juga bisa mengikuti turnamen yang bisa diikuti oleh seluruh pemain.
SKOR.id - Untuk menyambut dan memeriahkan hari jadi Indonesia ke-76, Free Fire hadirkan berbagai event.
Event yang diadakan Free Fire bisa menjadi jalan pintas untuk para pemain di masa pandemi COVID-19 ini.
Untuk mengusir rasa bosan, pemain dapat menyelesaikan deretan misi di event Booyah Merdeka.
Free Fire hadirkan berbagai hadiah yang bisa didapatkan secara gratis melalui event Maju Terus Pantang Mundur atau misi khusus hari puncaknpda 17 Agustus nanti.
Pemain berkesempatan untuk mendapatkan 17 Ticket Royale dan Gun Skin M4A1 - Star General.
Selain itu pemain juga dapat membuat event internal dengan teman-teman lainnya.
Seperti Mini Turnamen, Sparing Custom room atau Kontes unik untuk seru-seruan.
Untuk menambah keseruan pemain bisa memanfaatkan Custom Room dan mengajak seluruh member Guild atau komunitas dan memberikan peraturan unik.
Agar nuansa kemerdekaan lebih melekat, pemain bisa memberikan peraturan jika setiap pemain wajib menggunakan bundle berwarna merah putih.
Terakhir, pemain bisa mengukuti turnamen yang bertajuk Free Fire Booyah Merdeka yang berlangsung pada 14-17 Agustus 2021.
Turnamen ini bisa diikuti oleh seluruh pemain, jadi selain untuk mengisi waktu luang pemain juga bisa mengasah skill di turnamen ini.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
Hasil MPL ID Season 8: Bigetron Alpha Susah Payah Kalahkan Rebellion Genflix https://t.co/wGHWKROjs9
— SKOR.id (@skorindonesia) August 13, 2021
Berita Free Fire lainnya:
Ingin Bermain Random Squad di Free Fire, Ini Beberapa Hal yang Akan Ditemukan
Ingin Main Lone Wolf Free Fire 2v2, Ini Tanggal Rilisnya