- Mesut Ozil ikut memberikan tanggapan jelang final Liga Champions, Liverpool vs Real Madrid.
- Dalam kunjungan ke Jakarta, awak media berkesempatan melakukan tanya jawab dengan Mesut Ozil.
- Dalam konferensi pers tersebut tampak pula Menparekraf, Sandiaga Uno.
SKOR.id - Mesut Ozil menyampaikan dukungannya jelang pertandingan final Liga Champions Liverpool vs Real Madrid.
Mesut Ozil telah tiba di Jakarta, sejak Selasa (24/5/2022) malam WIB, melalui Bandara Soekarno Hatta.
Dalam sebuah konferensi pers yang dihadiri awak media, Mesut Ozil mendapat banyak pertanyaan seputar kariernya.
Selain itu, pemain Fenerbahce tersebut juga mendapat pertanyaan mengenai siapa tim yang ia dukung pada final Liga Champions.
Dengan tegas Mesut Ozil menjab Real Madrid, yang merupakan mantan timnya.
"Keduanya memainkan musim yang luar biasa sejauh ini, tetapi tentu saja, hati saya dan dukungan saya untuk Real Madrid," ujar Ozil.
Jawaban Ozil disambut sorak sorai awak media dan mereka yang berkesempatan hadir dalam konferensi pers tersebut.
"Hala Madrid!," seru Ozil untuk menegaskan dukungannya.
Mesut Ozil diketahui pernah membela Real Madrid dari tahun 2010 hingga 2013.
Ozil kemudian berkarier di Arsenal, sebelum bergabung ke Fenerbahce.
Dalam konferensi pers tersebut juga dihadiri Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno.
Berbeda dengan Mesut Ozil, Sandiaga Uno memilh Liverpool sebagai tim yang ia dukung di Final Liga Champions.
"You'll Never Walk Alone, by one goal," ujar Sandiaga Uno.
Berita Mesut Ozil Lainnya:
Berkunjung ke Jakarta, Mesut Ozil Bilang Begini soal Arsenal
Bukan Rans Cilegon FC, Ini Klub Pilihan Mesut Ozil Jika Berkarier di Indonesia