- Mantan bos Formula 1 (F1), Bernie Ecclestone, melontarkan kritik jelang GP Inggris akhir pekan ini.
- Bernie Ecclestone menyebut Lewis Hamilton tak lagi bergairah menyambut balapan di kampung halamannya tersebut.
- Lewis Hamilton gagal memenangi lima balapan terakhir F1 2021.
SKOR.id - Pembalap Mercedes, Lewis Hamilton, disebut mulai kehilangan daya juangnya sehingga gagal menang di lima seri terakhir.
Setelah jeda hampir selama dua pekan, para pembalap F1 akan kembali beraksi akhir pekan ini pada GP Inggris di Sirkuit Silverstone.
Seri ini sekaligus akan menjadi ajang pembuktian bagi pembalap Mercedes, Lewis Hamilton, yang gagal menang dalam lima seri balapan terakhir.
Ya. Juara dunia tujuh kali tersebut memang sedang mengalami musim yang tidak biasa. Kali ini, namanya tak bertengger di pemuncak klasemen sementara.
Banyak spekulasi beredar mengenai penyebab menurunnya performa Hamilton musim ini. Salah satunya adalah faktor moncernya Max Verstappen.
Pembalap Red Bull Racing tersebut memang sedang berada di puncak performanya. Dari sembilan seri yang telah digelar, Verstappen delapan kali memijakkan kaki di podium.
Namun, tak sedikit pula yang beranggapan bahwa penyebab melempemnya performa Hamilton berasal dari dalam diri sang pembalap.
Motivasi pria berusia 36 tahun tersebut disebut sudah mulai berkurang, tidak sekuat yang dimiliki musim-musim sebelumnya.
"Saya berbicara dengan beberapa orang soal penampilan Lewis di lima balapan terakhir," ujar mantan bos F1, Bernie Ecclestone, dilansir dari Speedweek.
"Kesimpulan saya, Lewis bukan lagi pejuang seperti yang kita kenal dahulu," tutur pria yang kini berusia 90 tahun tersebut.
Lebih lanjut, Ecclestone pun mengomentari penampilan Hamilton musim ini yang seakan-akan loyo dan tanpa semangat juang.
"Ada banyak kesempatan musim ini di mana Lewis seharusnya bisa tampil lebih baik. Dia seperti tidak menikmati kompetisi padahal didukung perlengkapan terbaik," ujar Ecclestone.
"Saya tidak melihatnya berjuang sungguh-sungguh kali ini. Mungkin sejak awal dia memang berencana untuk tidak terlalu ngotot," tuturnya.
Ecclestone menilai penurunan motivasi Hamilton ini berkaitan erat dengan perubahan tujuan sang pembalap di F1 2021.
"Di awal musim ini, saya berpikir dia akan berusaha sekuat mungkin untuk menjadi juara dunia lalu pensiun dengan tenang," ujarnya.
"Tapi sekarang kelihatannya tidak seperti itu. Mungkin dia sadar, F1 memberinya lebih banyak uang dibandingkan dari dunia fashion atau musik," tuturnya sembari bercanda.
Hamilton sendiri telah dipastikan bertahan di Mercedes hingga 2023. Sedangkan tahun ini menandai tahun kesembilannya membela Tim Panah Perak.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Formula 1 lainnya:
Resmi, F1 GP Inggris 2021 Bisa Dihadiri Penonton Kapasitas Penuh
Jadwal F1 GP Inggris 2021, Saatnya Uji Coba Sprint Race
Red Bull Racing Belum Tentukan Pasangan Max Verstappen untuk F1 2022