- Athletic Bilbao akan menghadapi Barcelona malam ini.
- Ini merupakan laga final Copa del Rey musim ini.
- Kedua tim merupakan tim tersukses di Copa del Rey sepanjang sejarah.
SKOR.id - Laga final Copa del Rey musim ini pertemukan dua tim tersukses sepanjang sejarah di kompetisi ini: Barcelona dan Athletic Bilbao.
Athletic Bilbao dan Barcelona akan berhadapan di laga final Copa del Rey 2020-2021 malam ini, Minggu (18/4/2021) dini hari pukul 02.30 WIB.
Pada laga yang akan dihelat di Kota Seville, Spanyol, kedua tim membawa sejarah panjang di kompetisi ini.
Bilbao dan Barcelona adalah tim tersukses sepanjang sejarah Copa del Rey, jika dilihat dari koleksi trofi keduanya.
Barcelona adalah pemegang rekor juara terbanyak, Blaugrana pernah 30 kali mendapatkan gelar Copa del Rey.
Barcelona kali pertama juara pada musim 1909-1910, sedangkan terakhir kali juara pada 2017-2018 lalu.
Total, Barcelona juara 30 kali, kalah di final 11 kali, dan laga malam nanti akan jadi final ke-42 mereka di Copa del Rey.
Bilbao ada di posisi kedua soal gelar juara, mereka 23 kali juara Copa del Rey sepanjang sejarah.
Mereka kali pertama juara pada 1903, sedangkan terakhir mereka juara pada 1983-1984. Mereka kalah di final 2019-2020 yang baru dilangsungkan beberapa pekan lalu.
Total, Bilbao juara 23 kali, 15 kali kalah di final, dan nanti malam akan jadi catatan final ke-39 mereka.
Catatan final ini sebenarnya sama dengan milik Real Madrid, tetapi Los Merengues baru juara 19 kali, dengan 20 kali kalah di partai final Copa del Rey.
Daftar juara Copa del Rey sepanjang sejarah:
30 gelar - Barcelona
23 gelar - Athletic Bilbao
19 gelar - Real Madrid
10 gelar - Atletico Madrid
8 gelar - Valencia
6 gelar - Real Zaragoza
5 gelar - Sevilla
4 gelar - Espanyol, Real Union
3 gelar - Real Sociedad
2 gelar - Real Betis, Deportivo La Coruna
1 gelar - Arenas, Real Mallorca
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
AROMA VIETNAM DI LIGA JEPANG @J_League_En
Bangkitnya sepak bola Vietnam dalam dua dekade terakhir beriringan dengan para pemain mereka yang mulai berkelana ke luar negeri, tak terkecuali Negeri Sakura.
Siapa saja mereka?
Simak selengkapnya: https://t.co/Gkc86mQNcz pic.twitter.com/gwokdNamLO— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 15, 2021
Berita Barcelona Lainnya:
VIDEO: Deretan Gol Barcelona ke Gawang Athletic Bilbao di Final Copa del Rey
Barcelona Kerap Sial jika Tampil dalam Final di Kota Sevilla