- Petinju Australia, Jeff Horn dan Tim Tszyu, dijadwalkan berduel di Stadion Country Bank Queensland, Townsville, Australia, 26 Agutus 2020.
- Duel yang mempertemukan Jeff Horn dan Tim Tszyu ini digadang sebagai yang terbesar dalam sejarah Queensland.
- Ribuan penonton bakal hadir langsung dengan tetap menerapkan protokol kesehatan antisipasi Covid-19.
SKOR.id - Mantan juara dunia kelas welter versi WBO Jeff Horn bakal kembali naik ring melawan Tim Tszyu di Stadion Country Bank Queensland, Townsville, Australia, 26 Agutus 2020.
Promotor Jeff Horn, Dean Lonergan, mengatakan duel ini bakal menjadi yang terbesar dalam sejarah Townsville.
Pemerintah setempat pun dikabarkan telah memberikan izin agar laga ini dapat disaksikan langsung penonton.
Namun, tetap dengan mengedepankan protokol kesehatan mencegah penyebaran virus corona.
Setidaknya, 16 ribu penonton bakal jadi saksi dua petinju terbaik Negeri Kanguru itu berduel.
Dean Lonergan mengungkapkan jumlah tersebut merupakan setengah dari kapasitas secara keseluruhan dari Stadion Country Bank Queensland.
"Kami telah berhasil meningkatkan kapasitas keseluruhan stadion menjadi 32.000 dengan kursi di lapangan," kata Dean Lonergan.
"Dengan pembatasan Queensland saat ini, memungkinkan maksimum 25.000 orang atau hingga 50 persen dari stadion. Diizinkan untuk menempatkan 16.000 orang di sana dengan pembatasan Covid-19," ujar Dean Lonergan.
Jeff Horn pun menyambut kepastian duel tersebut. "Tak dapat saya katakan seberapa bahagianya saya," katanya.
"Karena pada akhirnya saya mendapatkan tanggal baru dan bertarung di Townsville di hadapan ribuan penonton itu luar biasa. Saya bangga pertarungan ini juga sedikit membantu perekonomian Queensland untuk kembali berputar, khususnya Queensland Utara," ujar Horn.
Hal senada juga diungkapkan Tim Tszyu. Ia berharap dapat meraih hasil maksimal sehingga bisa melangkah lebih maju untuk karier profesionalnya.
"Ayah saya (Kostya Tszyu) pernah bertarung di hadapan ribuan penonton di Townsville Stadium. Saya berharap bisa menghadirkan pentas besar bagi siapa pun," kata Tim Tszyu, petinju 25 itu mengatakan.
Jeff Horn adalah pentinju yang pernah mengalahkan Manny Pacquiao di Suncorp Stadium, Brisbane, Australia, 2 Juli 2017.
Ketika itu, Jeff Horn menang angka atas petinju legendaris asal Filipina tersebut.
Hasil tersebut sekaligus membuat Jeff Horn menyandang gelar juara dunia kelas welter versi WBO.
Namun, Jeff Horn hanya mampu satu kali mempertahankan gelar tersebut ketika mengalahkan Gary Corcoran pada akhir 2017.
Setelah itu, Jeff Horn kehilangan gelar juara dunia lantaran kalah dari Terence Crawford di MGM Grand, Las Vegas, 9 Juni 2018.
Perlahan, Jeff Horn bangkit dengan kembali meraih kemenangan atas Anthony Mundine pada 30 November 2018, sekaligus meraih gelar kelas menengah WBA Oceania dan WBO Oriental.
Lalu, Jeff Horn kembali menelan kekalahan. Ia gagal mempertahankan dua gelar tersebut dari Michael Zerafa, 31 Agustus 2019.
Sebagai pemegang gelar, Jeff Horn pun mengajukan duel ulang dengan Michael Zerafa.
Hasilnya, Jeff Horn sukses balas dendam sekaligus merebut kembali titel WBA Oceania dan WBO Oriental pada 18 Desember 2018.
Secara keseluruhan, Jeff Horn mengantongi rekor 20 (13 KO)-2-1.
Sementara itu, Tim Tszyu adalah petinju Australia yang memegang rekor tak terkalahkan dalam 15 pertandingan yang dilakoni.
Laga terakhir terjadi pada 6 Desember 2019.
Ketika itu, Tim Tszyu menang TKO pada ronde keempat atas Jack Brubaker untuk mempertahankan gelar kelas menengah junior IBF Australasian dan WBO Global.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Petenis Serena Williams Ungkap Motivasi Lahirnya Koleksi Perhiasan “Unstoppable”https://t.co/bbZsLI607N— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 13, 2020
Berita Tinju Lainnya:
Canelo Alvarez Pertimbangkan Dua Petinju Inggris untuk Gantikan Billy Joe Saunders
Manny Pacquiao Ingin Duel Blockbuster, Terence Crawford Jadi Solusi Tepat