- Sandro Tonali turut bermain dalam empat laga pertama AC Milan musim ini.
- Stefano Pioli mengatakan jika pemain mudanya itu punya prospek dan masa depan yang bagus.
- Sang pelatih bahkan telah melempar janji kepada pemainnya itu.
SKOR.id - Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, dikabarkan telah melontarkan janji kepada pemain mudanya, Sandro Tonali.
Dilansir dari Football Italia, Pioli berjanji akan memberi tempat kepada mantan pemain Brescia itu di starting XI.
Sebab menurut pelatih asal Italia itu, Sandro Tonali perlu mendapat tempat seluas-luasnya untuk belajar dan mengembangkan kemampuan.
Bukan hanya itu, Pioli juga mengaku bangga ketika AC Milan kini memiliki banyak talenta muda yang bisa jadi investasi masa depan klub.
“Dia adalah pemain yang punya prospek bagus, punya kualitas bagus, dan tahu bagaimana membuat bola bergerak lebih cepat," kata Stefano Pioli.
"Bagi saya, dia pemula. Tapi saya beruntung karena telah memiliki banyak pemula di tim saya. Jadi kita bisa melihat masa depan," ia menambahkan.
AC Milan sudah menjalani empat laga di Liga Italia musim ini. Dan Tonali turut dimainkan pada keempat pertandingan tersebut.
Hanya, pada Derby della Madonnina, pemain berusia 20 tahun tersebut hanya diberi kesempatan unjuk gigi selama tiga menit.
Wajar demikian, laga kontra Inter Milan menjadi pertandingan yang cukup bergengsi untuk Rossonerri.
Selain bisa menunjukkan siapa klub yang terkuat di Milan, kemenangan AC Milan terhadap Inter Milan juga bisa menambah kepercayaan anak didik Stefano Pioli tersebut.
Mengacu pada hal itu, sang pelatih tentu akan lebih mengandalkan pemain-pemain berpengalaman ketimbang pemain muda.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita AC Milan lainnya:
Klasemen Liga Italia: AC Milan Bertakhta di Puncak
Inter Milan vs AC Milan: Adu Tajam Romelu Lukaku vs Zlatan Ibrahimovic