- Manajemen PSS Sleman belum bisa memberi kepastian soal nasib Seto Nurdiyantoro.
- Seto Nurdiyantoro berharap nasibnya bisa dipastikan sebelum Rabu (15/1/2020).
- Saat ini PSS baru memiliki 12 pemain, yang terdiri dari sembilan pemain lokal dan tiga asing.
SKOR.id - Masa depan pelatih PSS Sleman musim lalu, Seto Nurdiyantoro, belum jelas. Sejatinya, Seto sudah bertemu dengan manajemen PSS pada Sabtu (11/1/2020) lalu.
Hanya saja, hingga saat ini belum ada kepastian apakah Seto akan bertahan atau tidak. Padahal, Seto berharap ada kepastian dalam dua hingga tiga hari.
CEO PSS, Fatih Chabanto, mengatakan belum bisa memberikan kepastian. Yang pasti, permintaan-permintaan pelatih berlisensi AFC Pro ini sedang diusahakan.
“Secepatnya kami informasikan (untuk keputusan terkait Seto Nurdiyantoro),” kata Fatih kepada Skor.id, Selasa (14/1/2020).
Pada pertemuan sebelumnya, Seto Nurdiyantoro mengajukan sejumlah permintaan. Intinya ada tiga permintaan besar terkait kontrak baru.
Baca Juga: Seto Ajukan 3 Permintaan pada PSS Sleman Sebelum Tanda Tangan Kontrak
Tiga permintaan itu adalah kejelasa lapangan latihan, kepastian mes pemain, dan kenaikan gaji. Bagi Seto, tiga hal ini yang utama sebelum tanda tangan kontrak baru.
Dalam pertemuan tersebut juga muncul tenggat. Maksudnya, Seto berharap statusnya bisa dipatenkan dua atau tiga hari, yakni Selasa (14/1/2020) atau Rabu (15/1/2020).
“Kalau bicara nominal, saya rasa masih masuk akal (angak yang saya minta), dan saya yakin masih dalam kemampuan manajemen,” kata Seto.
Seto mengatakan, semakin cepat ada kepastian dari manajemen PSS, tentunya akan semakin bagus. Ini karena terkait dengan masa persiapan skuat Super Elang Jawa.
Baca Juga: Seperti Evan Dimas, Alfath Fathier juga Dihujat Fan di Media Sosial
“Kalau memang awal Maret Liga 1 2020 kick-off, artinya kami masih punya waktu sekitar 1,5 bulan. Namun jika makin lama keputusannya, makin mepet pula persiapan tim,” ucap Seto.
PSS juga sudah kehilangan banyak pemain dari skuat musim lalu. Sudah ada sembilan pemain yang hengkang dari PSS.
Tiga pemain pergi ke Madura United, yakni Brian Ferreira, Samuel Cristianson dan Haris Tuharea. Lalu ada Ikhwan Ciptady yang berlabuh ke Tira Persikabo.
Dave Mustaine dan Kushedya Hari Yudo membela Arema FC, sedangkan Rangga Muslim bela Bhayangkara FC, Sidik Saimima ke Bali United, dan Ricky Kambuaya ke Persebaya.
Baca Juga: Tiga Kiper Garuda Select Menimba Ilmu dari Pelatih Tim Senior Como
Dari nama di atas, ada tiga pemain yang masuk rekomendasi Seto, yakni Sidik Saimima, Haris Tuharea, dan Kushedya Hari Yudo.
Sedangkan untuk pemain yang sudah dipastikan bertahan di PSS untuk 2020 baru ada 12. Itu terdiri dari sembilan lokal dan tiga pemain asing.
Sembilan pemain lokal itu adalah Ega Rizky, Bagus Nirwanto, Asyraq Gufron, Derry Rachman, Wahyu Sukarta, Jefri Kurniawan, Irkham Mila, Saddam, dan Ocvian Chanigio.
Adapun tiga pemain asing yang dipastikan bertahan adalah Alfonso de La Cruz, Guilherme Batata, dan Yevhen Bokhasvili.