- Penyerang Leicester City, Jamie Vardy, menyatakan siap kembali ke timnas Inggris jika dibutuhkan.
- Jamie Vardy terakhir bermain untuk timnas Inggris pada Piala Dunia 2018.
- Pemain 33 tahun ini sekarang memimpin daftar top scorer Liga Inggris musim berjalan dengan 19 gol.
SKOR.id - Striker gaek Leicester City, Jamie Vardy, menyatakan kesiapannya kembali ke timnas Inggris untuk Euro 2020.
Jamie Vardy berpeluang kembali ke timnas Inggris jika dua penyerang utama, Harry Kane dan Marcus Rashford, belum bisa pulih dari cederanya menjelang Euro 2000.
Baca Juga: Pelatih Stoke City Kecewa Joe Allen Gagal Main di Euro 2020
Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, sudah menyatakan bakal mempertimbangkan Jamie Vardy jika Kane dan Rashford benar-benar gagal pulih pada waktunya.
"Siapa tahu? Gareth dan saya sepakat bahwa pintu timnas akan selalu terbuka. Kami akan membicarakannya jika dibutuhkan," ujar Vardy kepada Sky Sports.
"Kami belum membahasnya. Mereka masih menunggu Kane dan Rashford sembuh dari cedera, jadi hanya waktu yang akan menjawabnya."
Vardy menambahkan kebugaran dirinya terbantu oleh waktu libur kompetisi di tengah jeda internasional saat tak lagi membela timnas Inggris.
"Jujur, lantaran itu saya punya kondisi 100 persen setiap hari. Jadi meninggalkan timnas adalah keuntungan bagi saya," kata pemain yang menjuarai Liga Inggris pada 2015-2016 ini.
Baca Juga: Giggs Tak Bisa Mainkan Xavi dari Wales di Euro 2020
Southgate memang tak mungkin melupakan Vardy yang menyumbang tujuh gol dalam 26 penampilannya bersama The Three Lions.
Apalagi, Vardy yang terakhir membela timnas Inggris pada Piala Dunia 2018 sekarang sedang memimpin daftar top scorer Liga Inggris musim ini dengan 19 gol.