- Jakboyz adalah salah satu musisi yang mendukung Persija Jakarta melalui musik rap.
- Karya Jakboyz untuk Persija Jakarta dimulai pada tahun 2010.
- Romy sebagai lead rap Jakboyz berharap Persija Jakarta juga lebih respect kepada musisi-musisi ibu kota yang terus mendukung Macan Kemayoran.
SKOR.id - Jakboyz adalah sebuah Projext Rap yang dibentuk oleh Romy sebagai lead rap dan didampingi oleh DJ dan Hypeman bermula sejak 2010.
Romy mengaku sejatinya latar belakang dirinya adalah seoramg Beatboxer.
Namun, passion-nya terhadap musik hiphop atau rap membawanya untuk mengeksplor musikalitasnya sebagai rapper yang kini telah menghasilkan satu single dan dua album.
"Awal karier saya pada tahun 2011, kenapa saya pakai nama Jakboyz karena saya orang Jakarta," ujar Romy kepada SKOR.id, Sabtu (20/6/2020).
Jakboyz membuat musik dengan tema supporter tim kesayangan ibukota yaitu Persija Jakarya yang pastinya selalu didukung The Jakmania.
"Awalnya saya berpikir tujuan bermusik itu mengarah ke mana, tetapi saya putuskan yang jarang digeluti dan mempunyai massa banyak adalah suporter (The Jakmania) tentunya memgacu kepada Persija," katanya.
Romy mengaku bersyukur karena kariernya selama ini bisa diterima oleh masyarakat luas, khususnya warga Jakarta.
"Saya pertama buat single 'Persija Sampai Mati' kemudian berkembang hingga sampai berhasil menciptakan dua album," katanya.
Album pertama Jakboyz adalah "Hiphop For Persija" pada tahun 2011, kemudian album kedua "This Is Jakarta" pada tahun 2013.
"Tetapi lagu andalan saya setiap manggung atau bisa dibilang yang banyak dikenal adalah 'Go Persija', lagu ini menurut saya sangat memotivasi Persija saat bertanding," ucap Romy.
Romy juga bercerita sempat mempunyai pengalaman berharga bersama Persija, yakni saat diberikan kesempatan manggung di sela-sela pertandingan.
"Ketika itu saya manggung saat Persija melawan Madura United musim 2019, saya diberikan kesempatan manggung saat paruh kedua," katanya.
Lelaki yang lahir pada 3 September 1984 itu juga salah satu Jakmania sejati sejak 2002.
"Salah satu alasan saya merambah ke dunia musik adalah untuk meluapkan keresahan saya untuk Persija Jakarta," ia melanjutkan.
Romy juga punya harapan besar kepada Macan Kemayoran, salah satunya agar bisa terus berjaya sebagai tim terbaik di sepak bola Indonesia.
"Saya juga ingin The Jakmania dan Persija selalu erat hubungannya," ujar Romy.
"Juga tidak lupa untuk Persija semoga bisa sedikit peduli dan respect kepada musisi seperti kami yang selalu tak mengenal lelah berkarya untuk mendukung mereka," Romy memungkasi.
Jakboyz akan menjadi band pengisi acara bertajuk "Solidaritas Oren Virtual Live Concert: Tribute to Sofyan Hadi" dalam rangka HUT Kota Jakarta pada Senin (22/6/2020).
Acara yang diinisiasi oleh Pengurus Pusat (PP) The Jakmania itu akan digelar secara virtual di laman Loket Live pada pukul 19.00 WIB.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Jika Dipecat PSSI, Shin Tae-yong Samai Kisah Tragis Dua Pelatih Timnas Indonesia Inihttps://t.co/4m05MuROFW— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 20, 2020
Berita Persija Lainnya:
Lima Pemain Muda Persija Jakarta Kembali Dipanggil TC Timnas Indonesia U-19
Esai Foto: Stadion Lebak Bulus dari Pelita Jaya hingga Persija Serta Kenangan Jakmania