- Dua klub Indonesia akan bermain di kompetisi regional Asia pada tengah pekan ini.
- Satu partai besar akan tersaji di Liga Inggris tengah pekan ini.
- Real Madrid dan Barcelona memulai petualangan di Piala Raja Spanyol musim ini.
SKOR.id - Jadwal sepak bola pada tengah pekan ini akan cukup ramai. Pertandingan menyebar dari Liga Champions Asia hingga ke daratan Eropa seperti Liga Inggris dan Piala Spanyol.
Di Asia, dua klub Indonesia bakal tampil dalam ajang antarklub regional Asia. Mereka adalah Bali United pada babak kedua play-off Liga Champions dan PSM Makassar pada kualifikasi Piala AFC.
Baca Juga: Bojan Hodak Rancang Latihan Taktik yang Bisa Tingkatkan Stamina
Sementara di Liga Inggris, Chelsea akan menjamu Arsenal dalam partai besar (bigmatch) tengah pekan ini.
Lantas di Negeri Pizza, ada Piala Italia yang akan mempertandingkan babak perempat final. Para klub elite Liga Italia akan bentrok.
Baca Juga: Kunjungi KBRI, Bali United Berharap Warga Indonesia Serbu AAMI Park
Terakhir di Spanyol, Real Madrid yang baru meraih Piala Super Spanyol dan Barcelona akan memulai petualangan di Piala Spanyol musim ini dari babak 32 Besar.
Berikut jadwal lengkap sepak bola tengah pekan ini:
Liga Champions Asia
Selasa (21/1/2020), 15.35 WIB
Melbourne Victory vs Bali United di Stadion AAMI Park, Melbourne, Australia.
Piala AFC
Rabu (22/1/2020), 15.30 WIB
PSM Makassar vs Lalenok United (Timor Leste) di di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.
Liga Inggris pekan ke-24
Rabu (22/1/2020), seluruh jam dalam WIB
02:30 Bournemouth vs Brighton
02:30 Aston Villa vs Watford
02:30 Crystal Palace vs Southampton
02:30 Everton vs Newcastle
02:30 Sheffield Utd vs Manchester City
03:15 Chelsea vs Arsenal.
Kamis (23/1/2020)
02:30 Leicester City vs West Ham
02:30 Tottenham vs Norwich
03:15 Manchester United vs Burnley.
Jumat (24/1/2020)
03:00 Wolverhampton vs Liverpool.
Piala Italia (leg pertama)
Rabu (22/1/2020), seluruh jam dalam WIB
02:45 Napoli vs Lazio.
Kamis (23/1/2020)
02:45 Juventus vs AS Roma.
Piala Spanyol
Selasa (22/1/2020), seluruh jam dalam WIB
01:00 Real Zaragoza vs Real Mallorca
01:00 Recreativo Huelva vs Osasuna
03:00 Sevilla vs Levante.
Rabu (23/1/2020)
01:00 Elche vs Athletic Bilbao
01:00 Ibiza vs Barcelona
03:00 Badalona vs Granada
03:00 Girona vs Villarreal
03:00 Logrones vs Valencia
03:00 Real Sociedad vs RCD Espanyol
03:00 Tenerife vs Real Valladolid
03:00 Unionistas de Salamanca vs Real Madrid.
Kamis (24/1/2020)
01:00 Ebro vs Leganes
01:00 Mirandes vs Celta Vigo
03:00 Badajoz vs Eibar
03:00 Leonesa vs Atletico Madrid
03:00 Rayo Vallecano vs Real Betis.