- PMPL Indonesia 2020 akan memasuki season yang kedua dan jadwalnya sudah resmi dirilis oleh pihak PUBG Mobile.
- 14 Agustus 2020 hingga 27 September 2020 akan menjadi jadwal kompetisi PUBG Mobile terbesar di Indonesia itu.
- 24 tim terbaik akan saling berduel satu sama lain untuk menentukan siapa tim PUBG Mobile terbaik yang ada di Indonesia.
SKOR.id - Para penggemar PUBG Mobile bakal kembali dimanjakan dengan kompetisi PUBG Mobile usai PMWL 2020.
Saat ini tengah berlangsung PUBG Mobile World League zona Timur dan Barat, namun setelah PMWL 2020 para penggemar PUBG Mobile langsung disambut dengan turnamen lagi.
Turnamen PUBG Mobile terbesar se-Indonesia atau PUBG Mobile Pro League (PMPL) Indonesia 2020 akan kembali berlangsung.
PMPL Indonesia 2020 akan memasuki season yang kedua dan jadwalnya sudah resmi dirilis oleh pihak PUBG Mobile.
14 Agustus 2020 hingga 27 September 2020 akan menjadi jadwal kompetisi PUBG Mobile terbesar di Indonesia itu.
24 tim terbaik akan saling berduel satu sama lain untuk menentukan siapa tim PUBG Mobile terbaik yang ada di Indonesia.
Tim-tim seperti Bigetron Red Aliens, Morph Team, RRQ Ryu, Boom Esport dan Aura Esport akan berjuang untuk menjadi yang terbaik.
Selain itu tim-tim debutan juga akan siap memberikan kejutan kepada tim-tim yang lebih senior.
Tim-tim baru seperti Voin, Bigetron Ion, 21 Esport akan menjadi pengganggu yang cukup serius untuk tim-tim besar.
Hadiah yang besar kembali ditawarkan oleh pihak PUBG Mobile untuk PMPL Indonesia 2020 Season 2.
Kabarnya total hadiah mencapai 150 ribu dolar AS akan diperebutkan oleh tim-tim yang berlaga di PMPL Indonesia 2020 Season 2.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baru Empat Hari, Pendaftar Piala Menpora Esports 2020 Axis Tembus 1.600 Timhttps://t.co/B7VFayeSkm— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 4, 2020
Berita PUBG Mobile lainnya: