- Empat pertandingan lanjutan pekan kedua Liga 1 2021-2022 akan bergulir pada Sabtu (11/9/2021).
- Bali United, Persebaya Surabaya, dan Persib Bandung akan turun gelanggang memperebutkan tiga angka dengan lawan-lawannya.
- Berikut Skor.id menyajikan jadwal Liga 1 2021-2022 pekan kedua hari ini.
SKOR.id - Empat pertandingan pekan kedua Liga 1 2021-2022 akan tersaji hari ini, berikut jadwal laganya.
Pekan kedua Liga 1 2021-2022 akan kembali dilanjutkan pada hari Sabtu (11/9/2021).
Ada empat pertandingan seru yang akan dimainkan pada hari ini, dimulai sore hari hingga malam nanti.
Pada pertandingan sore hari, ada dua laga yang dimainkan bersamaan yakni Persiraja Banda Aceh vs PS Sleman dan Barito Putera vs Bali United, pada pukul 15.15 WIB.
Laga Persiraja vs PSS dihelat di Stadion Madya, sedangkan partai Barito Putera vs Bali United berlangsung di Stadion Indomilk Arena.
Berlanjut pada pukul 18.15, duel antara Persebaya Surabaya kontra Tira Persikabo akan berlangsung di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang.
Persebaya yang tumbang 1-3 dari Borneo FC pada laga perdana berambisi mencuri poin pertama ketika menghadapi Tira Persikabo.
Adapun satu partai terakhir yang berlangsung hari ini adalah ulangan laga Piala Menpora 2021, Persita Tangerang vs Persib Bandung.
Pertandingan Persita vs Persib ini digelar di Stadion Wibawa Mukti pada pukul 20.45 WIB.
Kedua tim, Persita dan Persib, sama-sama mengantongi kemenangan pada pekan pertama.
Walhasil, pertemuan pada pekan kedua ini diprediksi akan berlangsung sengit untuk Pendekar Cisadane dan Maung Bandung.
Berikut jadwal Liga 1 2021-2022 hari ini, Sabtu (11/9/2021):
Persiraja Banda Aceh vs PS Sleman
Stadion Madya, Jakarta
15.15 WIB
Barito Putera vs Bali United
Stadion Indomilk Arena, Tangerang
15.15 WIB
Persebaya Surabaya vs Tira Persikabo
Stadion Wibawa Mukti, Bekasi
18.15 WIB
Persita Tangerang vs Persib Bandung
Stadion Wibawa Mukti, Bekasi
20.45 WIB
View this post on Instagram
Berita Liga 1 Lainnya:
Liga 1 2021-2022: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap
Skor Indeks Liga 1 2021-2022: Persik Kediri vs Borneo FC
Prediksi Liga 1 2021-2022: Persiraja Banda Aceh vs PS Sleman