- Tiga laga pamungkas pekan kedua Liga 1 2021-2022 akan digelar pada sore hingga malam nanti.
- Ada Arema FC, PSM Makassar, dan Persija Jakarta yang akan tampil melakoni laga kedua di Liga 1 2021-2022.
- Berikut Skor.id menyajikan jadwal Liga 1 2021-2022 hari ini, Minggu (12/9/2021).
SKOR.id - Pekan kedua Liga 1 2021-2022 akan ditutup dengan tiga pertandingan pada hari ini.
Tiga laga Liga 1 2021-2022 akan tersaji pada Minggu (12/9/2021) sore hingga malam nanti.
Enam pertandingan pekan kedua Liga 1 2021-2022 telah dimainkan pada Jumat (10/9/2021) dan Sabtu (11/9/2021).
Tiga laga terakhir pekan kedua ini akan dibuka oleh Arema FC vs Bhayangkara FC di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, pada pukul 15.15 WIB.
Arema FC yang ditahan imbang pada laga pertama akan berambisi mencuri kemenangan atas Bhayangkara FC yang bertabur pemain bintang.
Setelah laga itu ada duel yang tak kalah seru, Madura United vs PSM Makassar di Stadion Madya, Jakarta, pada pukul 18.15 WIB.
Madura United dan PSM Makassar pada pertandingan pertama sama-sama mengoleksi hasil imbang.
Madura United ditahan Tira Persikabo dan PSM bermain imbang 1-1 lawan Arema FC.
Satu laga terakhir yang akan menutup pekan kedua Liga 1 2021-2022 adalah pertandingan Persija Jakarta vs PSIS Semarang.
Duel klasik ini akan berlangsung di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, pada pukul 20.45 WIB.
Pada pekan pertama, Persija dan PSIS meraih hasil berbeda. Tim Macan Kemayoran, julukan Persija, imbang 1-1 lawan PS Sleman.
Adapun PSIS menang tipis, 1-0, atas Persela Lamongan akhir pekan lalu.
Berikut jadwal Liga 1 2021-2022 hari ini, Minggu (12/9/2021):
Arema FC vs Bhayangkara FC
Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor
Pukul 15.15 WIB
Madura United vs PSM Makassar
Stadion Madya, Jakarta
Pukul 18.15 WIB
Persija Jakarta vs PSIS Semarang
Stadion Indomilk Arena, Tangerang
Pukul 20.45 WIB
View this post on Instagram
Berita Liga 1 Lainnya:
Liga 1 2021-2022: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap
Persija Daftarkan 5 Sosok Baru di Liga 1 2021-2022, Satu Punya Paspor Italia dan Prancis