- UFC Fight Night: Holm vs Aldana atau yang juga disebut UFC on ESPN: Holm vs Aldana akan digelar pada Minggu (4/10/2020) di Flash Forum, Abu Dhabi.
- Pertarungan akan berlangsung dini hari waktu setempat atau 06:30 WIB.
- Ada 11 pertarungan tersaji dalam pertarungan dengan duel utama mempertemukan Holly Holm vs Irene Aldana tersebut.
SKOR.id - Pertarungan Ultimate Fighting Championship (UFC) bertajuk UFC Fight Night: Holm vs Aldana akan digelar di Flash Forum, Abu Dhabi, Uni Arab Emirat, Minggu (4/10/2020).
11 pertarungan akan tersaji dalam duel yang dimulai pukul 03:30 waktu setempat atau 06:30 WIB dan disiarkan langsung dari Abu Dhabi tersebut.
Pertarungan akan dibagi dalam dua kategori, yakni preliminary dan babak utama.
Salah satu petarung yang akan bertarung dalam babak preliminary adalah Carlos Condit versus Court McGee yang akan turun dalam kelas welterweight.
Dalam wawancara dengan Skor.id, Carlos Condit mengaku telah menyiapkan skenario comeback melawan Court McGee besok.
"Saya fokus berlatih di dataran tinggi untuk meningkatkan kemampuan kardio dan daya tahan. Saya juga berlatih gulat sebagai persiapan ke ajang ini dan memang McGee adalah pegulat yang baik," ujar Condit.
"Pertarungan di Fight Island akan digelar pada pagi hari. Saya memang perlu melakukan aklimatisasi, tapi saya tetap akan tampil. Tak peduli jika saya mengantuk, saya tetap akan bertarung."
Kemudian, pertarungan Holly Holm vs Irene Aldana di kelas bantamweight putri akan menjadi sajian utama dalam UFC Fight Night kali ini.
Ini akan menjadi pertarungan perdana Irene Aldana setelah dinyatakan positif Covid-19 dan harus mundur dari duel pada 22 Juli 2020.
Pertarungan akan berlangsung secara tertutup karena pandemi Covid-19 dan penonton hanya bisa menyaksikan pertarungan secara langsung lewat siaran ESPN atau ESPN+.
Berikut ini jadwal UFC Fight Night: Holm vs. Aldana, Minggu (4/10/2020).
Main Card
Match 1: Holly Holm vs Irene Aldana (bantamweight putri)
Match 2: Yorgan de Castro vs Carlos Felipe (heavyweight)
Match 3: Germaine de Randamie vs Julianna Pena (bantamweight putri)
Match 4: Kyler Phillips vs Cameron Else (bantamweight)
Match 5: Dequan Townsend vs Dusko Todorovic (middleweight)
Preliminary Card
Match 6: Carlos Condit vs Court McGee (welterweight)
Match 7: Charles Jourdain vs Josh Culibao (featherweight)
Match 8: Jordan Williams vs Nassourdine Imavov (middleweight)
Match 9: Loma Lookboonmee vs Jinh Yu Frey (strawweight putri)
Match 10: Casey Kenney vs Heili Alateng (bantamweight)
Match 11: Luigi Vendramini vs Jessin Ayari (lightweight)
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Menuju UFC on ESPN, Carlos Condit Ungkap Laga Terbaik Sepanjang Kariernya https://t.co/39VnGuzF8m— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 3, 2020
Berita UFC Lainnya:
Menuju UFC on ESPN, Carlos Condit Ungkap Laga Terbaik Sepanjang Kariernya
Khabib Nurmagomedov: IQ Bertarung Saya Lebih Baik daripada Justin Gaethje