- Sirkut Monza bakal digunakan untuk menggelar seri kedelapan F1 2020 yang diberi tajuk GP Italia pada 4-6 September 2020.
- GP Italia menjadi pembuka dari tiga seri F1 2020 yang rencananya akan digelar di Negeri Piza sepanjang musim ini.
- Ferrari punya catatan apik di GP Italia, tetapi penampilan jeblok yang mereka tunjukkan membuat target kemenangan dirasa kurang realistis.
SKOR.id - Pada akhir pekan ini, kompetisi Formula 1 (F1) 2020 bakal memasuki seri kedelapan yang akan digelar di Italia.
Dengan mengusung tajuk GP Italia 2020, lanjutan kompetisi mobil jet darat itu bakal diselenggarakan di Sirkuit Monza pada 4-6 September 2020.
GP Italia nanti bakal menjadi pembuka dari tiga balapan F1 yang dijadwalkan bergulir di Negeri Piza sepanjang musim ini.
Pada pekan depan, 11-13 September 2020, F1 bakal menggelar seri kesembilan di Sirkuit Mugello dengan tajuk GP Tuscan.
Sedangkan pada 29 Oktober-1 November, giliran Sirkuit Imola yang menggelar seri ke-13 F1 2020 dengan tajuk GP Emilia Romagna.
Tiga balapan F1 2020 yang bakal digelar di Italia seharusnya menjadi keuntungan tersendiri bagi tim Scuderia Ferrari.
Apalagi dari 70 balapan F1 yang pernah digelar di Italia, baik di Sirkuit Monza maupun Imola, Ferrari sudah 20 kali mengantar pembalapnya jadi pemenang.
Pada musim lalu, Charles Leclerc sukses tampil sebagai pemenang GP Italia. Kemenangan itu memutus kebuntuan Ferrari yang terjadi selama sewindu.
Pasalya, kali terakhir tim Kuda Jingkrak berjaya di GP Italia terjadi pada musim 2010 kala Fernando Alonso sukses berdiri di puncak podium.
Akan tetapi, Ferrari datang ke Sirkuit Monza pada musim ini dengan kondisi yang jauh dari kata stabil. Mobil SF1000 mereka tak kunjung tampil kompetitif.
Pada akhir pekan lalu, saat tampil di GP Belgia 2020, dua pembalap Ferrari tampil jeblok. Baik Sebastian Vettel maupun Charles Leclerc finis di luar 10 besar dan gagal meraih poin.
Alhasil, Ferrari yang biasanya beredar di posisi tiga besar pada tabel klasemen konstruktor F1 harus terjebak di papan tengah.
Hingga seri ketujuh F1 2020, duo Ferrari baru mengumpulkan 41 poin yang membuat mereka menduduki peringkat kelima pada klasemen konstruktor.
Tim Kuda Jingkrak terpaut 203 poin dari sang pemuncak klasemen, Mercedes-AMG F1, yang dominan lewat Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas.
Kemenangan di Italia tentu bakal menjadi obat mujarab untuk mengatasi rasa kecewa Ferrari dan juga tifosi mereka.
Namun, melihat situasi yang ada, kemenangan rasanya kurang realistis bagi Ferrari. Tampil lebih baik dan kembali meraih poin atau menembus podium sudah menjadi progres positif.
Berikut jadwal F1 GP Italia 2020 yang digelar akhir pekan ini.
Jumat, 4 September 2020
Latihan Bebas 1: 16.00 - 17.30 WIB
Latihan Bebas 2: 20.00 - 21.30 WIB
Sabtu, 5 September 2020
Latihan Bebas 3: 17.00 - 18.00 WIB
Kualifikasi: 20.00 - 21.00 WIB
Minggu, 6 September 2020
Balapan: Mulai pukul 20.10 WIB (53 lap)
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita F1 Lainnya:
Ferrari Bakal Menghadirkan 250 Dokter dan Perawat di GP Italia
Venue F1 GP Australia 2021 Berpeluang Pindah ke The Bend Motorsport Park