SKOR.id – Formula 1 (F1) 2023 akan kembali bergulir dengan Grand Prix Qatar, 6-9 Oktober, setelah jeda selama dua pekan. Dan ini bisa menjadi putaran spesial bagi Max Verstappen.
Race weekend di Sirkuit Internasional Lusail menghadirkan kesempatan pertama bintang Red Bull Racing itu mengunci gelar juara dunia F1 musim ini. Ia kini unggul 177 angka atas rekan setimnya, Sergio Perez.
Dengan enam GP tersisa, Super Max cuma butuh tiga poin lagi. Ia bakal jadi juara dunia untuk kali ketiga beruntun jika finis keenam atau lebih baik dalam sprint race GP, terlepas apa pun hasil yang diraih Perez.
Artinya, ia akan keluar sebagai juara dunia untuk kali ketiga beruntun jika finis di posisi keenam atau lebih baik dalam sprint race F1 GP Qatar, terlepas hasil apa pun yang diraih rekan setimnya, Perez.
Di Lusail, selain balapan utama, para pembalap akan melakoni sprint. Ini berarti juga Max Verstappen bisa mencetak sejarah sebagai orang pertama yang merengkuh gelar dalam format race F1 singkat hari Sabtu.
Kendati demikian, Super Max menegaskan dirinya tidak akan terganggu dengan peluangnya meraih titel juara dunia ketiga di Qatar. Ia tak peduli soal kapan atau seberepa cepat bisa memenangkan gelar.
“Jika terjadi pada hari Sabtu, Minggu, atau balapan berikutnya, tidak masalah. Saya tahu itu akan terjadi pada akhirnya. Tetapi ini bukan hal yang terlalu saya pikirkan,” ujar Verstappen dilansir Racing News 365.
“Kami telah menjalani tahun yang benar-benar luar biasa sebagai sebuah tim. Saya tidak peduli di mana saya akan memenangkannya. Itu bukan sesuatu yang benar-benar saya pikirkan.”
F1 GP Qatar akan dimulai dengan sesi latihan pada Jumat (6/10/2023) mulai pukul 20.30 WIB. Seperti diketahui, race weekend di Lusail adalah salah satu yang berlangsung malam hari.
Setelah itu, para pembalap menjalani sesi kualifikasi, Sabtu (7/10/2023) dini hari WIB. Masih di hari yang sama, sprint shootout bakal bergulir di Lusail mulai pukul 20.00 WIB.
Setelah itu, mereka bersiap menghadapi sprint race pada Sabtu malam waktu setempat atau Minggu (8/10/2023) dini hari WIB. Puncaknya balapan utama, yang bergulir hari Senin (9/10/2023).
Jadwal Lengkap F1 GP Qatar 2023
Jumat, 6 Oktober 2023
20.30-21.30 WIB: Latihan 1
Sabtu, 7 Oktober 2023
00.00-01.00 WIB: Kualifikasi
20.00-20.44 WIB: Sprint Shootout
Minggu, 8 Oktober 2023
00.30-01.30 WIB: Sprint (19 lap)
Senin, 9 Oktober 2023
00.00 WIB: Balapan (57 lap)