- Inter Milan menang 3-0 atas AC Milan di Piala Super Italia 2022-2023.
- Gelar tersebut menjadi yang ketujuh kali diraih Inter di ajang tersebut.
- Jumlah yang sama juga dimiliki AC Milan, sementara Juventus masih terbanyak.
SKOR.id - Deretan juara Piala Super Italia, setelah Inter Milan sukses menjadi kampiun tahun ini.
Pada Kamis (19/1/2023) dini hari WIB, Inter Milan berhasil mempertahankan Piala Super Italia dengan mengalahkan AC Milan.
Tim asuhan Simone Inzaghi menang telak 3-0 atas rival abadinya di Stadion International King Fahd di Riyadh, Arab Saudi.
Tiga pencetak gol Nerazzurri adalah Federico Dimarco, Edin Dzeko, dan Lautaro Martinez.
Sukses ini sekaligus menjadi gelar pertama Inter Milan musim ini, dan masih berpeluang menambahnya di ajang Copa Italia, Liga Champions, dan Serie A.
Selain itu, gelar di Riyadh juga membuat Rossoneri menyamai koleksi Piala Super Italia milik AC Milan yang berjumlah 7.
Inter meraihnya pada 1989, 2005, 2006, 2008, 2010, 2021, dan 2022. Sementara Milan merasakannya pada 1988, 1992, 1993, 1994, 2004, 2011, dan 2016.
Sejauh ini, Juventus masih mendominasi gelar ajang ini dengan sembilan kali menjadi juara.
Tim Nyonya Tua meraihnya pada tahun 1995, 1997, 2003, 2012, 2013, 2015, 2018, dan 2020. Terakhir mereka dikalahkan Inter pada 2021.
Sementara Lazio menjadi tim keempat dalam klasemen juara Piala Super Italia dengan lima kali naik podium (1998, 2000, 2009, 2017, dan, 2019).
The #SupercoppaItaliana is ours, AGAIN! ????#ForzaInter #MilanInter 0-3 (FT) pic.twitter.com/iBWq1vIqKh— Inter (@Inter_en) January 18, 2023
Berita Liga Italia Lainnya
Prediksi dan Link Live Streaming AC Milan vs Inter Milan di Piala Super Italia 2022-2023
AS Roma Rencanakan Kontrak Anyar untuk Paulo Dybala