- Jaap Stam bercerita mengenai kepergiannya dari Manchester United pada 2001.
- Autobiografi menjadi penyebab Stam meninggalkan Old Trafford.
- Sir Alex Ferguson marah saat mengetahui Stam membeberkan cara Manchester United merekrutnya.
SKOR.id - Mantan pemain tim nasional Belanda, Jaap Stam, menceritakan kronologi ketika dijual Manchester United ke Lazio pada 2001.
Stam sebenarnya merupakan pemain andalan Manchester United sejak didatangkan dari PSV Eindhoven pada 1998.
Dalam kurun waktu tiga tahun, Stam mempersembahkan enam trofi, termasuk tiga gelar bergengsi pada musim 1998-1999.
Akan tetapi, pemain yang dulu terkenal berkepala plontos itu tiba-tiba menjadi "musuh" pelatih Manchester United, Sir Alex Ferguson, pada awal musim 2001-2002.
Stam membuat geram Ferguson karena autobiografi yang haknya dibeli dan diterbitkan Daily Mirror.
Dalam autobiografi tersebut, Stam mengungkapkan cara ilegal Manchester United meminangnya dari PSV Eindhoven.
Hal itu membuat Ferguson dan menjual Stam ke Lazio dalam negosiasi yang berlangsung singkat.
Selama masa-masa "diasingkan" Manchester United, Stam mengaku khawatir mengenai masa depan karier sepak bolanya.
"Ketika koran membeli hak untuk menerbitkan autobiografi, mereka bisa menjadikannya berita utama. Itu yang membuat saya resah hingga tidak bisa tidur," kata Stam.
"Awalnya, Ferguson mengatakan kepada saya untuk tidak khawatir. Namun keesokannya, saya diminta berbicara kepada Ferguson yang tidak senang mengenai autobiografi itu," lanjut Stam.
Stam pasrah ketika Ferguson tidak memainkannya dalam beberapa pertandingan setelah autobiografinya diterbitkan Daily Mirror.
Kekhawatiran Stam memuncak saat tiba-tiba agennya memberitahu mengenai kesepakatan transfer dengan Lazio.
"Ferguson menelepon dan menanyakan keberadaan saya. Kami berada di daerah yang sama. Saya diminta menunggu kedatangannya," ujar Stam.
"Saya menuju sebuah pom bensin dan Ferguson bertemu dengan saya. Ketika tiba, dia masuk ke mobil saya dan mengatakan klub telah menerima tawaran Lazio. Itu sangat mengagetkan," tambah Stam.
Perjalanan karier Stam bersama Manchester United pun berakhir hanya dalam tempo tiga tahun.
Setelah itu, Stam bermain di Lazio selama tiga musim dan kemudian melanjutkan karier di AC Milan serta Ajax.
Stam memutuskan gantung sepatu di Ajax pada 29 Oktober 2017.
Tidak lama setelah Stam pensiun, Ferguson mengakui penjualan sang pemain merupakan salah satu kesalahan terbesarnya di Manchester United.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Dean Henderson Tidak Jadi Pulang ke Manchester United pada 1 Juli 2020https://t.co/kUz8Bcl0JY— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 29, 2020
Berita Manchester United lainnya: