- Pelatih Red Star Belgrade, juara Liga Champions 1990-1991, diisukan kembali melatih di Liga Vietnam.
- Arsitek senior itu adalah Ljupko Petrovic, yang merupakan pelatih jawara Liga Champions 1990-1991.
- Agen pelatih berusia 73 tahun ini membantah rumor kembalinya Ljupko Petrovic melatih klub Liga Vietnam, Thanh Haa FC
SKOR.id - Agen pelatih Red Star Belgrade, juara Liga Champions 1990-1991, Ljupko Petrovic membantah laporan klien kembali ke Liga Vietnam.
Sebelumnya pada 2017, pelatih berpaspor Bosnia ini pernah berkarier di Liga Vietnam untuk mengelola Thanh Haa FC.
Agen Ljupko Petrovic yang berasal dari Serbia, Jernej Kamensek memposting di halaman Facebook pribadinya bahwa laporan dari beberapa media lokal Vietnam soal isu tersebut.
Namun sang agen menuliskan kalau berita-berita itu tidak berdasar fakta apapun.
"Saya pikir ini adalah berita palsu. Kami semua tahu Ljupko saat ini adalah politisi di Serbia dan tidak bisa mengambil alih klub sepak bola di sini," kata Jernej.
"Saya juga berbicara dengannya dan dia mengatakan bahwa tidak ada yang menghubunginya," ujarnya kepada thethao247.vn.
"Tetapi Petrovic masih bisa mempertimbangkan jika Thanh Hóa mengirimkan tawaran, tetapi tidak untuk saat ini."
Awal pekan ini, Thanh Hoa FC memposting via akun Facebook bahwa mereka telah mencapai kesepakatan dengan manajer berusia 73 tahun itu.
Petrovic adalah salah satu manajer paling terkenal yang pernah bekerja di Vietnam.
Arsitek senior itu memulai karier kepelatihannya pada 1982 dan telah mengelola banyak klub terkenal termasuk Red Star Belgrade, Espanyol, dan Olympiakos.
Dia dianggap sebagai salah satu manajer terbaik dalam sejarah Thanh Hóa FC dan membantu tim finis sebagai runner-up V.League 1 pada 2017.
Itu posisi terbaik dalam sejarah klub tersebut berdiri.
Namun, karena konflik dengan mantan presiden klub Nguyen Van De, Petrovic meninggalkan Thanh Hoa FC setelah musim 2017.
Thanh Hoa FC memiliki tiga pelatih dalam enam bulan terakhir, yakni Fabio Lopez, Nguyen Thanh Cong, dan Mai Xuan Hop.
Mai Xuân Hợp, lahir di Thanh Hóa, diharapkan untuk mengelola klub untuk waktu yang lebih lama.
Karena, mantan presiden klub Nguyen Van De mengatakan dia akan mendukung manajer lokal.
Namun pada November 2020, karena masalah kesehatan, Nguyen Van De memutuskan untuk berhenti dan mengalihkan peran presiden ke Cao Tien Doan, direktur umum Dong Á Group.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia
View this post on Instagram
Berita Liga Vietnam lainnya:
Liga Vietnam Lancar saat Pandemi Covid-19, Dana Sponsor Dipastikan Naik
Kontestan Liga Vietnam Bajak Pemain yang Sempat Dikontrak Klub David Beckham