- Timnas Indonesia bakal segera berlaga di Piala AFF 2020.
- Mantan pemain timnas Indonesia, Isnan Ali, memberikan pendapatnya mengenai komposisi pemain skuad Garuda.
- Isnan Ali menuturkan, timnas Indonesia masih butuh sosok pemimpin.
SKOR.id - Mantan pemain timnas Indonesia, Isnan Ali, memberikan pendapatnya mengenai komposisi pemain skuad Garuda yang bakal diturunkan pada Piala AFF 2020.
Seperti diketahui, dalam hitungan hari, timnas Indonesia akan berlaga di Piala AFF 2020. Ajang tersebut bakal digelar di Singapura pada 5 Desember 2021-1 Januari 2022. Dalam rangka mematangkan persiapan, tim Merah Putih melakukan beberapa kali uji coba di Turki.
Meski tak melihat rangkaian uji coba yang dijalani timnas Indonesia, Isnan Ali berharap Evan Dimas dan kawan-kawan bisa memberikan yang terbaik pada Piala AFF nanti.
Ia pun mengetahui, saat ini banyak pemain muda yang dibawa pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Di antaranya Muhammad Riyandi, Witan Sulaeman, Alfeandra Dewangga, Pratama Arhan, hingga Ramai Rumakiek. Meski ada cukup banyak juga pemain senior seperti Victor Igbonefo, Evan Dimas, Fachruddin Wahyudi Aryanto, serta Kushedya Hari Yudo.
Mantan pemain Sriwijaya FC itu menuturkan, pemilihan pemain adalah hak prerogatif pelatih.
"Saya rasa kalau sudah main di level yang sama, itu (pemain) semua sama tinggal kesempatannya saja. Tinggal pelatihnya saja meramu bagaimana menciptakan tim yang tangguh dengan pemanggilan pemain yang tepat untuk timnas," ujarnya.
Namun begitu, ada saran yang dia coba berikan untuk pelatih asal Korea Selatan tersebut.
"Kalau saya pribadi, kalau pemain muda dominan mungkin kurang bagus. Mungkin ada beberapa pemain senior yang dibutuhkan yang bisa jadi leader (pemimpin). Entah di posisi kiper, belakang, tengah, atau depan," kata Isnan Ali, di sela-sela penutupan Gala Siswa Indonesia 2021, Senin (29/11/2021).
"Kita masih butuh sosok pemimpin yang bisa mengomandoi pemain muda untuk bermain di lapangan," ia menegaskan.
Lebih lanjut, lelaki yang kini berprofesi sebagai pelatih itu juga mengungkapkan pendapatnya mengenai peta persaingan sepak bola di Asia Tenggara.
"Kalau saya lihat sekarang ada penyetaraan di Asia Tenggara. Misalnya Vietnam dan Myanmar, sepak bolanya berkembang pesat sekali. Mereka bisa membangun usia dini mereka untuk ke jenjang senior. Itu yang membuat mereka jauh berkembang sekarang," mantan pemain Persib Bandung itu menjelaskan.
Sementara itu, timnas Indonesia bakal menjalani laga perdana di Piala AFF 2020, 9 Desember nanti.
Pada laga tersebut, tim yang dilatih Shin Tae-yong tersebut akan menghadapi Kamboja di Stadion Bishan.
View this post on Instagram
Baca Juga Berita Timnas Indonesia Lainnya:
Dua Minggu Sekali Sandy Walsh Dihubungi Pelatih Timnas Indonesia
Pujian dan Pesan Ketum PSSI kepada Timnas Indonesia usai Libas Antalyaspor