- Walau sudah menjadi pemain timnas Indonesia, wiger Persebaya, Irfan Jaya tak lupa kampung halamannya.
- Irfan Jaya sangat ingin menghidupkan sekolah sepak bola tempatnya belajar, SSB Sinoa Bantaeng, Sulsel.
- Saat ini SSB Sinoa sedang vakum, karenanya Irfan Jaya ingin menyumbang peralatan latihan sepak bola.
SKOR.id - Ibarat kacang, Irfan Jaya, winger Persebaya, tak ingin lupa pada kulitnya. Irfan Jaya ingin berkontribusi kepada sekolah sepak bola (SSB) tempatnya berlatih.
SSB Irfan Jaya semasa kecil adalah Sinoa. SSB ini berada di Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan, tempat lahir dan kampung halamannya.
Masa libur kompetisi, dimanfaatkan penyerang sayap lincah tersebut untuk mengunjungi SSB Simoa. Ia mengisi coaching clinic di Bantaeng, Sulawesi Selatan.
"Saya pernah mengisi coaching clinic di kabupaten Jeneponto. Jadi, saya diundang untuk laga amal sekalian coaching clinic," kata Irfan Jaya, Selasa (11/8).
Menurut pemain bernomor punggung 41 tersebut, anak-anak di Bantaeng dan sekitarnya jadi antusias menekuni bidang sepak bola.
Setelah mendengar cerita suksesnya, anak-anak di Bantaeng makin semangat. Kisah dan perjuangan Irfan Jaya menjadi pemompa motivasi.
Hanya saja, impian anak-anak tersebut terhalang dengan tidak adanya SSB yang memadai. Tak banyak SSB berkualitas di Bantaeng.
"Sepak bola di Bantaeng selama saya bermain dalam (ajang) profesional alhamdulillah anak-anak makin semangat latihannya," ucap Irfan.
"Ada banyak juga yang ingin mengikuti karier seperti saya," kata pemain terbaik Liga 2 2018 tersebut pada Selasa (11/8/2020).
Semangat anak-anak tersebut balik menginspirasi Irja, sapaan akrabnya, untuk berkontribusi lebih terhadap pengembangan sepak bola di Bantaeng.
Ia bermimpi bisa kembali menghidupkan sekolah sepak bola (SSB) Sinoa, Bantaeng, yang menjadikannya bisa seperti saat ini.
"Saya sangat ingin membangun kembali SSB saya waktu kecil, karena SSB Sinoa Bantaeng sudah lama tidak aktif. Tetapi saya harus fokus dulu karier," katanya.
"Nanti, saya akan mulai dengan membelikan alat-alat latihan bola dulu. Biar kembali aktif," pemain yang sudah menyumbang 25 gol untuk Persebaya ini menambahkan.
Irfan Jaya berharap, nantinya pengembangan sepak bola Bantaeng bisa terus bertumbuh, sehingga bisa muncul bakat-bakat baru dari tanah kelahirannya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita Persebaya Lainnya:
Persebaya Bermarkas di Stadion PTIK, Ini Jawaban COO Bhayangkara FC
Sikap Persebaya Soal Liga Tidak Berubah, 3 Catatan Khusus Dikeluarkan Bajul Ijo
Sempat Menolak Lanjutkan Liga 1, Persebaya Tetap Renegosiasi Kontrak Pemain