- Inter Milan akan menjamu Barcelona pada matchday ketiga Grup C Liga Champions 2022-2023.
- Duel Inter Milan vs Barcelona akan digelar pada Rabu (5/10/2022) dini hari WIB.
- Inter Milan dan Barcelona bertemu membawa hasil yang berbeda di kompetisi liga.
SKOR.id - Inter Milan akan berhadapan dengan Barcelona pada matchday ketiga Grup C Liga Champions 2022-2023.
Big match antara Inter Milan vs Barcelona dijadwalkan berlangsung pada Rabu (5/10/2022) dini hari WIB.
Inter Milan dan Barcelona mengusung misi yang sama dalam laga kali ini, yakni mengincar kemenangan kedua.
Hasil sama didapatkan Inter Milan dan Barcelona dalam dua pertandingan sebelumnya.
Kedua kesebelasan tersebut berhasil meraih kemenangan atas Viktoria Plzen dan kalah dari Bayern Munchen.
Yang berbeda hanyalah skor kemenangan yang mereka raih atas Viktoria Plzen, 2-0 untuk Inter dan 5-1 untuk Barcelona karena mereka sama-sama kalah 0-2 dari Bayern.
Akan tetapi, modal impresif dikantongi pasukan Xavi Hernandez dalam lawatannya ke Giuseppe Meazza kali ini.
Selain kekalahan dari Bayern, Blaugrana sama sekali belum terkalahkan di Liga Spanyol, menang 6 kali dan sekali imbang.
Di sisi lain, I Nerazzurri meraih empat kemenangan dan empat kekalahan dari delapan laga awal Liga Italia.
Secara head-to-head, Inter Milan dan Barcelona tercatat sudah bertemu 14 kali di semua kompetisi, Barca menang 8 kali sementara sang lawan hanya 2 kali.
Bentrokan terakhir antara kedua tim ini terjadi pada 10 Oktober 2019 di mana Los Azulgranas menang 2-1 di Giuseppe Meazza.
Bek Inter, Matteo Darmian, ingin menunjukkan bahwa timnya bisa mengimbangi kekuatan Barca.
"Mereka adalah tim yang sangat kuat, tapi kami harus menunjukkan bahwa kami bisa menandingi mereka. Kami adalah Inter dan kami harus mencoba melakukan segalanya untuk memenangkan pertandingan," ucapnya.
Kondisi Terkini Kedua Tim
Inter Milan: Inter Milan dipastikan tampil tanpa Marcelo Brozovic yang mengalami cedera saat membela timnas Kroasia.
Sementara itu, Romelu Lukaku belum bisa diandalkan dalam laga ini lantaran masih proses pemulihan.
Barcelona: Barcelona banyak kehilangan pemain belakangnya, yakni Jules Kounde, Hector Bellerin, dan Ronald Araujo.
Frenkie de Jong dan Memphis Depay pun tampaknya belum pulih dari cedera yang didapat saat membela timnas Belanda.
Namun, dalam laga sebelumnya lawan Mallorca, Xavi Hernandez mampu menambal lubang yang ada dan berhasil meraih kemenangan.
Head-to-Head Inter Milan vs Barcelona
14 Pertemuan di Semua Ajang
8 Barcelona Menang
2 Inter Milan Menang
4 Imbang
Lima Pertemuan Terakhir Kedua Tim
10/12/2019 Inter Milan 1-2 Barcelona (Liga Champions)
2/10/2019 Barcelona 2-1 Inter Milan (Liga Champions)
6/11/2018 Inter Milan 1-1 Barcelona (Liga Champions)
24/10/2018 Barcelona 2-0 Inter Milan (Liga Champions)
28/4/2010 Barcelona 1-0 Inter Milan (Liga Champions)
Prediksi Skor.id
Inter Milan 1-2 Barcelona
Skorer dapat menyaksikan laga Inter Milan vs Barcelona melalui link live streaming berikut ini:
Link Live Streaming Inter Milan vs Barcelona
Berita Liga Champions Lainnya:
Matthijs de Ligt: Juventus Tak Punya Ambisi Menangkan Liga Champions
VIDEO: Gol Kungfu Erling Haaland di Laga Manchester City 2-1 Borussia Dortmund