- Inter Milan belum menegosiasikan kontrak baru dengan Lautaro Martinez.
- Agen striker asal Argentina tersebut menegaskan tidak ada permintaan kenaikan gaji.
- Lautaro sekarang lebih fokus pada pertandingan dan tidak mendengarkan komentar di sekitarnya.
SKOR.id - Inter Milan belum membahas soal kontrak baru dengan agen Lautaro Martinez, Rolando Zarate dan Beto Yaque.
Pengakuan tersebut disampaikan keduanya kepada Ole. Ini sekaligus sebuah bantahan atas rumor yang beredar belakangan ini.
I Nerazzurri berniat memagari pesepak bola asal Argentina itu sejak menunjukkan kinerja memuaskan saat ditandemkan dengan Romelu Lukaku.
Mereka makin kencang memegang Lautaro Martinez ketika mengetahui ketertarikan Barcelona.
Ternyata hingga sekarang belum ada pembicaraan apapun antara kedua belah pihak.
“Belum ada negosiasi apa pun, tidak ada. Inter belum melakukan penawaran kepada kami dan Lautaro tidak minta uang apa pun,” ujar Beto Yaque.
Rumor lain yang beredar adalah Lautaro mau gaji tinggi agar tidak berpaling ke Barcelona. Ini menjadi kendala.
“Itu semua tidak benar, tidak ada masalah soal ekonomi. Sedang untuk motif lain, jelas sekali ada ketertarikan lain sehingga pertanyaan ini ditunggangi," katanya.
Kondisi Lautaro Martinez sedang tersendat saat ini. Ia tampil dalam 11 pertandingan di semua kompetisi tapi baru menciptakan tiga gol.
Kini agennya ingin attaccante tersebut lebih fokus pada pertandingan ketimbang memikirkan kontrak. Masa depannya masih panjang.
“Lautaro dalam kondisi baik. Dia tahu dengan baik kalau harus berkonsentrasi dengan permainan dan tidak peduli pada semua komentar di sekitarnya. Lalu itu semua palsu,” Beto Yaque menjelaskan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Lautaro Martinez lainnya:
Shakhtar Donetsk vs Inter Milan: Conte Ingin Lukaku-Lautaro Tingkatkan Performa
Agen: Semua Klub Ingin Lautaro Martinez tapi Tak Ada Tawaran Datang