- MPL Indonesia musim ini juga masih menyediakan total hadiah sebesar 300 ribu dollar Amerika atau setara dengan Rp5,8 miliar.
- Sang juara MPL ID Season 9 akan berhak membawa pulang hadiah sebesar Rp2,7 miliar.
- Kemudian runner up juga akan membawa pulang hadiah sebesar lebih dari Rp1,3 miliar.
SKOR.id - MPL Indonesia Season 9 akan resmi memulai seluru rangkaian pertandingannya pada 18 Februari 2022 mendatang.
Sebanyak 8 tim akan saling menunjukkan performa terbaiknya untuk bisa keluar sebagai juara.
MPL Indonesia musim ini juga masih menyediakan total hadiah sebesar 300 ribu dollar Amerika atau setara dengan Rp5,8 miliar.
Total hadiah tersebut pembagiannya juga sudah ditentukan berdasarkan posisi akhir di turnamen.
Sang juara MPL ID Season 9 akan berhak membawa pulang hadiah sebesar Rp2,7 miliar.
Kemudian runner up juga akan membawa pulang hadiah sebesar lebih dari Rp1,3 miliar.
Posisi ketiga MPL ID Season 9 akan mendapatkan Rp542 juta dan peringkat keempat mendapatkan Rp325 juta.
Peringkat ke-5 dan ke-6 atau tim yang pertama tersingkir di babak playoff akan mendapatkan lebih dari Rp203 juta.
Dan yang terakhir, dua tim terbawah dan yang gagal lolos menuju babak playoff akan mendapatkan hadiah sebesar Rp149 juta.
Khusus untuk MVP Regular season dan MVP Final akan mendapatkan hadiah tersendiri, pada musim lalu MVP Final mendapatkan hadiah berupa sebuah smartphone dan motor.
Berita Mobile Legends lainnya:
Digelar Secara Offline, Pekan Pertama dan Kedua MPL ID Season 9 Tidak Dibuka untuk Umum