- PSSI mengapresiasi saran yang disampaikan oleh Asosiasi Pelatih Sepak Bola Seluruh Indonesia (APSSI) dalam rapat virtual.
- Dalam rapat ini, APSSI memberikan sejumlah masukan terkait kelanjutan kompetisi dan kepastian perihal perjanjian kontrak antara pelatih serta klub.
- Saran APSSI tersebut dipastikan akan segera disampaikan kepada Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.
SKOR.id - Asosiasi Pelatih Sepak Bola Seluruh Indonesia (APSSI) mengajukan masukan kepada PSSI untuk melanjutkan kompetisi.
Saran itu disampaikan APSSI saat menggelar rapat secara virtual dengan PSSI pada Selasa (26/5/2020).
Dalam rapat yang berlangsung selama 90 menit itu dihadiri sejumlah anggota komite eksekutif (Exco) PSSI, Yoyok Sukawi dan Endri Erawan.
Berita APSSI Lainnya: APSSI Ajak Perangi Corona dengan Video Kisah Inspiratif Yunan Helmi
Selain itu juga ada pelaksana tugas Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi, Wakil Sekjen Maiike Ira Puspita, dan Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri.
Sementara itu, APSSI diwakili oleh Bambang Nurdiansyah, Rahmad Darmawan, dan Yeyen Tumena.
Baca Juga: Hansamu Yama Pranata Sejajar dengan Bek Tengah Sampdoria
Yunus Nusi menyebut, APSSI memberi banyak saran dan masukan perihal kelanjutan kompetisi dan kepastian kontrak pelatih dengan klub.
Pelatih di Indonesia telah sepakat untuk melanjutkan kompetisi, tetapi harus tetap mengikuti sejumlah syarat seperti protokol kesehatan.
"Rapat ini kami membahas berbagai hal seperti kompetisi terkait situasi di pandemi Covid-19 dan organisasi APSSI," kata Yunus Nusi, dikutip dari laman resmi PSSI.
"Teman-teman pelatih ingin kompetisi dapat dilanjutkan dengan berpegang protokoler kesehatan," ujarnya menambahkan.
Baca Juga: PSSI Klaim Sudah Punya Protokol Kesehatan Jika Kompetisi Dilanjutkan
Selain itu, Yunus menambahkan bahwa APSSI banyak memberikan masukan pada pertemuan ini.
Di antaranya saran untuk timmas Indonesia, kontrak klub dengan pelatih pada kompetisi Liga 1 serta Liga 2.
Yunus memastikan, saran tersebut nantinya akan disampaikan kepada Ketua Umum PSSI, Mochammad Iriawan.
"Kami mengapresiasi dan usulan APSSI lalu segera melaporkan ke Ketua Umum PSSI. Kami juga berencana akan mengukuhkan APSSI sebagai anggota PSSI," kata Yunus.
"Untuk kelanjutan kompetisi, kami terus menunggu hingga 29 Mei sesuai keputusan pemerintah," tuturnya.
Ketua APSSI, Yeyen Tumena menyebut bahwa apa yang disampaikannya kepada PSSI merupakan aspirasi pelatih di Indonesia.
Baca Juga: Pesan Menpora Untuk Ketum PSSI Dalam Menatap Piala Dunia U-20 2021
Yeyen juga mengapresiasi PSSI karena sudah mengundang diskusi secara virtual saat kondisi pandemi Covid-19.
"Sebelumnya pada awal Maret lalu, kami sudah melakukan pertemuan dengan Ketua Umum PSSI," ujar Yeyen.
"Kami menjelaskan, apa itu APSSI termasuk program kami dan upaya peningkatan kualitas pelatih lokal Indonesia," ia menambahkan.