- Melalui podcast Empetalk di kanal Youtube Jonathan Liandi, salah satu pemain timnas PUBG Mobile Indonesia yaitu Ryzen menyebutkan beberapa kunci keberhasilan bisa meraih medali emas.
- Pria bernama lengkap Muhammad Hasbi tersebut menyebutkan bahwasanya faktor komunikasi, adaptasi, hingga pola latihan menjadi kunci utama keberhasilan timnas Indonesia.
- Selain itu, Ryzen juga menyebutkan perjuangannya dengan rekan-rekan pada saat pelatnas yang berlatih dari malam hingga dini hari.
SKOR.id - Keberhasilan timnas PUBG Mobile Indonesia meraih medali emas pada ajang SEA Games 2021 lalu menjadi salah satu momen sejarah bagi esport Indonesia.
Pasalnya keberhasilan tersebut tak lepas dari perjuangan tanpa kenal lelah dari semua pihak yang terkait.
Termasuk salah satunya adalah para atlet yang telah mengeluarkan permainan terbaiknya untuk bisa bangkit dan merebut medali emas.
Melalui podcast Empetalk di kanal Youtube Jonathan Liandi, salah satu pemain timnas PUBG Mobile Indonesia yaitu Ryzen menyebutkan beberapa kunci keberhasilan bisa meraih medali emas.
Pria bernama lengkap Muhammad Hasbi tersebut menyebutkan bahwasanya faktor komunikasi, adaptasi, hingga pola latihan menjadi kunci utama keberhasilan timnas Indonesia.
"Awal tim ini dibuild, gue udah ngerasa nyaman yang pertama dari komunikasi sehari-hari, udah kaya keluarga, dan semua juga cepet adaptasinya," tutur Ryzen.
Selain itu, Ryzen juga menyebutkan perjuangannya dengan rekan-rekan pada saat pelatnas.
"Pelatnas itu sistem latihannya saat puasa, dikasih waktu buat tidur lalu bangun kurang lebih jam 3 sore, setelah itu buat olahraga sampai setengah 5 terus buka puasa, lalu jam 7 itu latihan scrim sampe sahur," imbuh Ryzen.
Tak heran dengan rutinitas seperti tersebut bisa membuat para pemain bisa tampil maksimal hingga meraih medali emas.
Kini kabarnya Ryzen juga sempat diberi tawaran untuk bermain kembali mewakili Indonesia di ajang IESF World Championship 2022 mendatang.
Tetapi Ryzen masih belum memberi kepastian untuk bermain di turnamen tersebut.
Berita PUBG Mobile lainnya:
BTR Ryzen Ungkap Alasannya Rehat dari Pro Scene PUBG Mobile
BTR Ryzen Bocorkan Dua Tim yang Berikan Tawaran Kepadanya