- Matthijs de Light hijrah ke Bayern Munchen dari Juventus pada musim panas ini.
- Dia meninggalkan La Vecchia Signora setelah tiga tahun mengabdi.
- Bek asal Belanda ini merasa sudah saatnya mencari petualangan baru di tempat lain.
SKOR.id - Matthijs de Ligt menjelaskan alasannya memutuskan meninggalkan Juventus untuk kemudian bergabung dengan Bayern Munchen musim panas ini. Dia menyebut sudah saatnya mencari tantangan baru.
Bek asal Belanda berusia 22 tahun tersebut bergabung dengan the Bavarians bulan lalu, setelah mereka menebusnya seharga 77 juta euro atau Rp1,167 miliar. Dia meninggalkan Juventus setelah tiga tahun bersama.
Selama di Allianz Juventus, De Ligt menjadi salah satu pemain reguler dan rekan Leonardo Bonucci serta Giorgio Chiellini di sektor pertahanan. Dia mengaku mendapat banyak ilmu setelah bermain dengan dua bek senior asal Italia tersebut.
“Saya masih memiliki sisa kontrak dua tahun di Juventus, saya menjadi pemain komplet di sana, tapi saya merasa ini saatnya untuk mencari tantangan baru, lingkungan baru. Pada Juni, Bayern Munchen menghubungi dan saya langsung tertarik,” papar De Ligt.
Matthijs De Ligt kemudian mengomentari soal tekanan dan gaya bermain Bayern Munchen. “Ketika Anda bermain untuk klub besar seperti Bayern Munchen, Anda selalu memiliki tekanan. Gaya bermain di sini cocok dengan saya karena tim ini berorientasi menyerang.”
Selama tiga tahun di Turin, Matthijs de Ligt memainkan 117 penampilan di semua kompetisi, membantu timnya memenangi satu Scudetto, satu Coppa Italia dan Supercoppa Italiana.
Meski berposisi sebagai bek, mantan kapten Ajax Amsterdam ini juga mempersembahkan delapan gol dan menyuplai tiga assist untuk La Vecchia Signora.
Juventus bergerak cepat mencari pengganti Matthijs De Ligt, dengan memanfaatkan dana dari hasil penjualan pemain Belanda tersebut.
Bek Torino, Gleison Bremer, diboyong Juventus ke Turin yang mengikatnya dengan kontrak lima tahun.
Pemain asal Brasil ini memainkan 110 pertandingan dan mengemas 13 gol selama berkostum Juventus.
Berita Liga Italia Lainnya
Paul Pogba Menolak Naik Meja Operasi demi Piala Dunia 2022
Pindah ke AC Milan, Charles De Ketelaere Kesulitan Berkata-Kata