- Manchester City akan menjamu Borussia Dortmund di leg pertama perempat-final Liga Champions.
- Erling Haaland menjadi ancaman besar dalam upaya the Citizens lolos ke babak selanjutnya.
- Pep Guardiola menyimpan rencana khusus untuk menghentikan pemain 20 tahun itu.
SKOR.id - Pep Guardiola menyiapkan rencana khusus untuk menghentikan Erling Haaland saat Manchester City jumpa Borussia Dortmund di perempat-final Liga Champions.
Usaha Manchester City merebut trofi Liga Champions perdana mereka mendapat ujian berat, dengan menghadapi Dortmund pada leg pertama delapan besar di Etihad Stadium, Rabu (7/4/2021) dini hari WIB.
Erling Haaland dipastikan bakal menjadi andalan wakil Jerman itu untuk menaklukkan the Citizens. Apalagi, ia kini masuk jajaran properti panas di bursa transfer Eropa.
Mantan penggawa Red Bull Salzburg ini menggelontorkan 33 gol dalam 32 penampilan untuk klub besutan Edin Terzic musim ini.
The Citizens pun termasuk salah satu tim yang santer dihubungkan dengan pemain 20 tahun tersebut, meski pekan lalu Pep Guardiola menegaskan timnya tak bisa membeli striker anyar untuk menggantikan Sergio Aguero, yang dipastikan pergi akhir musim ini.
Kehebatan pemain asal Norwegia itu tentunya tidak luput dari perhatian Guardiola, yang tak segan melantunkan pujian kepada Erling Haaland dalam sesi wawancara sebelum pertandingan.
"Ia [Haaland] fantastis, semua orang tahu itu. Orang buta pun bisa menyadari ia fantastis, tidak perlu menjadi pelatih untuk menyadarinya," tutur Guardiola mengenai Haaland.
Lalu, bagaimana cara Manchester City menghentikan Erling Haaland, yang haus gol?
"Striker yang mencetak gol akan mencetak lebih banyak gol ketika mereka berada di kotak penalti kami. Ketika mereka memiliki waktu lebih banyak di luar kotak kami, mereka memiliki lebih sedikit peluang," beber pelatih berkebangsaan Spanyol ini.
"Tidak hanya Haaland - Vardy, Salah, Gabrial [Jesus], Aguero - semua striker di dunia, mereka ingin berada di sana sebanyak mungkin. Jadi cara terbaiknya adalah menghindari mereka mereka berada di sana sesering mungkin," pungkas Pep Guardiola.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Dikaitkan dengan Liverpool dan Manchester United, Bintang Watford Beri Tanggapan https://t.co/ksPgDlz2Kc— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 5, 2021
Berita Lainnya
VIDEO: Gol Cantik Pep Guardiola dalam Laga Barcelona vs Real Valladolid
Jelang Bentrokan, Guardiola Soroti Investasi Borussia Dortmund pada Pemain Muda