- Persela Lamongan mendatangkan dua gelandang anyar dan mencoret satu gelandang plus satu pemain bertahan.
- Nilmaizar punya rencana untuk mengubah posisi Marquinhos atau Brian Ferreira.
- Dua pemain asing anyar Persela diharapkan mampu angkat performa Laskar Joko Tingkir yang selalu kalah pada tiga pekan awal Liga 1 2020.
SKOR.id - Persela Lamongan mendatangkan dua gelandang asing bertipikal menyerang, Marquinhos Vidal dan Brian Ferreira.
Dua pemain tersebut diproyeksikan untuk mengantikan dua pilar asing yang sebelumnya dicoret, yakni Shunsuke Nakamura dan Jasmin Mecinovic.
Keadaan ini pun membuat skuad Persela Lamongan jadi memiliki banyak pemain gelandang tangguh, sayang minim bek berkualitas.
Baca Juga: PSS Sleman Siapkan Kemungkinan Terburuk, Termasuk Libur Lebih Panjang
Tak hanya itu, dua pemain asing anyar ini juga lebih kuat saat menyerang dan tidak terlalu kuat dalam bertahan.
Baca Juga: 3 Opsi Kiper AC Milan Jika Donnarumma Hengkang
Kendati begitu, pelatih Nilmaizar punya rencana untuk mengatasi masalah pada lini pertahanan Laskar Joko Tingkir yang sudah kebobolan delapan gol dari tiga laga.
Salah satunya pilihan yang bisa ia lakukan adalah mengubah posisi Brian Ferreira atau Marquinhos, untuk bermain lebih ke dalam.
Salah satu pemain bakal dipasang sebagai gelandang bertahan, untuk menutup lubang di lini belakang yang tidak memiliki pemain impor.
Baca Juga: Fahmi Al Ayyubi Punya Alasan Filosofis soal Warna Rambut
"Saya inginnya mengubah posisi. Sebab posisi keduanya sama dengan Nakamura. Sementara itu, Jasmin tak ada pengganti," ujar Nilmaizar.
"Mungkin, kami akan memainkan satu sebagai gelandang serang dan satunya lagi sebagai gelandang bertahan," katanya menambahkan.
Dengan memainkan banyak gelandang berkualitas, eks-pelatih Semen Padang itu berharap timnya bisa menguasai lini tengah, untuk meminimalisir tekanan ke pertahanan mereka.
"Jadi, kami akan lebih kuat pada gelandang dan mencoba menguasai lini tengah. Karena, itu bisa untuk menguasai permainan," tutur pelatih 50 tahun tersebut.
Baca Juga: Komentar Dejan Antonic soal Pihak yang Ingin Liga 1 2020 Digulirkan
Ia pun berharap Brian Ferreira dan Marquinhos bisa langsung nyetel dengan rekan-rekannya serta bisa segera membantu Laskar Joko Tingkir meraih hasil positif.
Dalam tiga pertandingan awal, Rafinha dan kolega selalu kalah dan kini menduduki posisi juru kunci Liga 1 2020.
Kompetisis sedang dihentikan sementara akibat virus corona dan rencananya bakal kembali bergulir lagi pada akhir Maret 2020.
Baca Juga: 3 Kiper yang Gagalkan Penalti pada Tiga Pekan Pertama Liga 1 2020