- Laga uji coba Persib Bandung vs Bhayangkara FC yang sejatinya digelar Sabtu (12/9/2020) harus ditunda.
- Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono, membenarkan kabar tersebut.
- Alasan teknis menjadi penyebab laga Persib vs Bhayangkara FC menjadi urung digelar.
SKOR.id - Direktur Operasional PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono, membenarkan uji tanding Persib melawan Bhayangkara FC yang sejatinya digelar Sabtu (12/9/2020) harus dibatalkan.
"Batal, semua penjelasan ada di website Persib," kata Teddy kepada Skor.id. Jumat (11/9/2020).
Dalam laman Persib itu disebutkan bahwa masalah teknis yang tidak bisa dhindari menjadi kendala yang dihadapi kedua tim.
Sehingga tidak ada kata lain lagi selain membatalkan rencana menguji kekuatan masing-masing.
Namun, jajaran pelatih berupaya untuk mencari tim penggantinya.
Pasalnya, secara kondisi para pemain telah menjalani persiapan dengan fokus kepada pertandingan dan program yang telah ditetapkan sejak sepekan terakhir.
Sampai saat ini, memang belum ada tim lain yang bersedia menggantikan untuk meladeni tim asuhan Robert Albert itu.
Jajaran pelatih berharap, ada alternatif agar apa yang sudah diporgramkan berjalan baik.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Persib Lainnya:
Sejarah Persib Hari Ini: Maung Bandung Gagal Runner-up Usai Kalah dari Persipura
Jakarta PSBB, Uji Tanding Persib vs Bhayangkara FC Terancam Ditunda
Luizinho Passos Beri Efek Positif Kiper Persib, Ini Pengakuan Dhika Bhayangkara