- Direkrtur Teknik PSSI, Indra Sjafri ambil bagian pada workshop FIFA Technical Leadership, Rabu (30/6/2021).
- Pada workshop FIFA yang digelar secara virtual itu, Indra Sjafri diberikan berbagai materi bersama para Direktur Teknik negara lain.
- Indra Sjafri menyebut workshop FIFA yang diikutinya bisa berguna untuk pribadi, departemen teknik dan PSSI.
SKOR.id - Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri mengikuti workshop FIFA Technical Leadership secara virtual pada Rabu (30/6/2021).
Kegiatan tersebut akan berlangsung rutin setiap bulannya hingga Oktober 2021, dengan beberapa hal yang bakal dikupas.
Seperti mengenai High Performance (Talent pool, kepelatihan dan support, kompetisi, produktivitas, tim nasional/support).
Kemudian Coach Education (Coaching Philosophy, Coaching workforce, Coaching Pathaway, CPD/ Informal Learning).
Dilanjutkan dengan Grassroots (Sepak bola di sekolah, Pengembangan di Klub, Sepak bola Rekreasi, Player retention, Inclusivity).
Ada pula Players Pathaway (Filosofi Nasional, Model pengembangan pemain, Format sepak bola, ID pemain, Pendidikan).
"Sepak bola wanita juga tak ketinggalan, mengenai Pendanaan (FIFA atau lainnya), high performance, coach education, grassroots dan player Pathway," kata Indra Sjafri.
Kemudian, tentang infrastruktur juga dijelaskan dalam workshop tersebut. Mencangkup masa depan (perencanaan atau pendanaan), nasional, regional, lokal, partnership.
Terakhir, mengenai kompetisi yang mencangkup kompetisi elite, rekreasi, edukasi, struktur atau format dan turnamen atau festival.
Indra Sjafri menjelaskan, dalam situasi pandemi Covid-19 saat ini, FIFA ingin setiap anggotanya tetap memajukan sepak bola.
Juga menginginkan para Direktur Teknik anggotanya untuk tetap bisa terus tumbuh secara profesional, kedepannya nanti. Adapun workshop diikuti perwakilan beberapa negara.
"Dari yang saya baca, ini tidak hanya bermanfaat untuk individu tapi juga bisa untuk Departemen Teknik dan juga untuk PSSI secara umum," ujar Indra Sjafri
"Kegiatan ini mendapatkan dukungan dari Ketum (Ketua Umum) PSSI, Mochamad Iriawan, agar selalu mengembangkan diri bagi sepak bola Indonesia yang lebih baik di masa mendatang."
Sementara itu, Head of Technical Leadership FIFA, Gareth Jennings mengatakan acara tersebut bertujuan memenuhi kebutuhan pengembangan dan pelatihan pada tahun 2021.
"Kami harap paruh pertama tahun ini bermanfaat dan dapat mendukung Anda untuk tumbuh secara profesional, juga di paruh kedua tahun ini," kata Jennings.
"Menu global akan memberikan kesempatan untuk tidak hanya mengakses lebih banyak topik."
"Tetapi juga akan memberi Anda akses dan wawasan tentang perkembangan teknis yang terjadi secara global di konfederasi lain," ia memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita PSSI Lainnya:
Liga 1 2021-2022 Ditunda, Arema FC Dorong PSSI dan PT LIB Buka Akses Vaksinasi
Ini Permintaan Penting Persebaya ke PSSI dan LIB, Pascastart Liga 1 2021-2021 Mundur