- Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri memberi komentar atas hasil undian Piala Asia U-16 dan Piala Asiau U-19.
- Indra Sjafri menilai timnas Indonesia U-19 pada Piala Asia U-19 2020 akan lolos dari ke fase grup.
- Soal timnas Indonesia U-16 yang tergabung dalam grup berat pada Piala Asia U-16 2020, Indra Sjafri menyebut semua lawan tidak mudah untuk dihadapi.
SKOR.id - Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri mengomentari hasil undian pembagian grup Piala Asia U-16 2020 di Bahrain dan Piala Asia U-19 2020 di Uzbekistan.
Timnas Indonesia U-19 tergabung dalam Grup A pada fase awal Piala Asia U-19 2020. Mereka akan menghadapi tuan rumah Uzbekistan, Kamboja, dan Iran.
Sedangan timnas Indonesia U-16, asuhan Bima Sakti Tukiman, masuk dalam grup yang cukup berat. Mereka bergabung dalam Grup D bersama Arab Saudi, Cina, dan Jepang.
Liga Laos Segera Mulai dengan Sponsor Minuman yang Keluar dari Indonesiahttps://t.co/uXIJ5nLFsO— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 19, 2020
Indra Sjafri sangat yakin timnas Indonesia U-19 bisa lolos dari fase grup dengan mengalahkan ketiga lawan-nya tersebut.
Sebab menurut Indra Sjafri, lawan-lawan timnas Indonesia U-19 sudah sangat familiar dan juga pernah dihadapi.
"Saya pikir karena saya sudah coba dua kali ke Piala Asia U-19, karena itu grupnya, kami yakin bisa lolos grup. Setelah itu, kita lihat babak selanjutnya," kata Indra Sjafri kepada wartawan.
"Uzbekistan pernah kami kalahkan, semua tim yang di grup tersebut juga sudah pernah dikalahkan oleh Indonesia."
"Mudah-mudahan, coach Shin Tae-yong bisa membawa Timnas U-19 mengalahkan mereka," katanya.
"Yang penting pada ajang ini menjadi sarana pemanasan untuk timnas U-19 sebelum mengikuti Piala Dunia U-20 tahun depan," Indra Sjafri menambahkan.
Hasil pertemuan terakhir dengan mereka adalah kalah 1-3 dari Uzbekistan pada Piala Asia U-19 2014, lalu menang 4-3 atas Kamboja pada Piala AFF U-19 2016.
Terakhir, Indonesia menang 1-0 atas Iran pada laga uji coba di Stadion Mandala Krida, Kota Yogyakarta, 11 September 2019.
Indra Sajfri juga mengomentari mengenai timnas Indonesia U-16 yang masuk dalam grup berat. Menurut Indra, setiap kompetisi tidak ada lawan yang mudah untuk dikalahkan.
"Kalau namanya kompetisi enggak ada yang aman, kompetitif semua itu," tutur Indra Sjafri.
"Level U-16 kompetitif, begitu pula pada U-19 juga kompetitif, kalau enggak, enggak usah ikut kompetisi kalau enggak mau kompetitif," ucapnya.
Berita Piala Asia Lainnya:
Calon Lawan Timnas U-19 di Piala Asia: Pemain Muda Terbaik 2019
Asisten Pelatih Timnas U-19 Takut Komentari Hasil Undian Piala Asia U-19 2020
Komentar Bima Sakti Timnas U-16 Masuk Grup Neraka Piala Asia U-16 2020