- Persela Lamongan bermain imbang dengan Madura United yang turun dengan kekuatan penuh pada laga ketiga Piala Menpora 2021.
- Duel Persela Lamongan versus Madura United berakhir imbang dengan skor 1-1.
- Pelatih Persela Lamongan Didik Ludianto membantah timnya disebut main bertahan.
SKOR.Id - Pelatih Persela Lamongan Didik Ludianto membantah anggapan timnya sengaja bermain bertahan untuk mencuri poin dari Madura United FC.
Persela bermain imbang dengan Madura United pada laga kedua mereka di penyisihan Grup C Piala Menpora 2021, di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis (1/4/2021).
Persela tertinggal lebih dahulu lewat gol indah Bruno Lopes, sebelum akhirnya menyamakan kedudukan berkat kecerdikan Akbar pada pertengahan babak pertama.
"Hasil ini adalah yang maksimal. Saya bersyukur malam ini semua pemain pasti lelahnya bukan main," kata Didik dalam konferensi pers seusai laga.
"Pergantian yang kami lakukan juga efektif ada perubahan signifikan. Kami tidak bermain bertahan, tetapi kami juga coba menciptakan sepak bola menyerang."
"Tetapi memang hasilnya belum maksimal. Di turnamen ini, kami mencari komposisi yang terbaik, semoga ke depan bisa lebih bagus lagi," ucap Didik menambahkan.
Sepanjang pertandingan, tim berjulukan Laskar Joko Tingkir ini juga kerap membahayakan gawang Madura United yang dijaga Muhammad Ridho.
Didik Ludianto juga turut mengomentari peran striker asing mereka Melvyn Lorenzen yang melakoni debut bersama Persela malam ini.
Melvyn baru bergabung bersama tim dua hari sebelum pertandingan melawan Madura United.
"Kami secara teknis memang butuh (dia). Kemudian, kami lihat kondisinya. Kenapa diberi kesempatan main, karena saya saat latihan sudah melihat kondisinya," kata Didik.
"Tetapi secara umum sudah bagus, dia baru datang. Ini Indonesia beda dengan di sana, termasuk cuacanya, lalu euforianya juga beda."
"Saya sudah tegaskan kepadanya untuk bekerja keras," ucap Didik menambahkan.
Selanjutnya, Persela akan menghadapi tim kuat lainnya yakni Persebaya Surabaya, Sabtu (3/4/2021).
Para pemain Persela Lamongan hanya mendapatkan waktu istirahat kurang dari dua hari.
"Kalau bicara soal keadaan ini ideal atau tidak, saya tidak berkomentar. Saya hanya akan mempersiapkan tim sebaik-baiknya," kata Didik.
"Fokus pada tim. Malam ini, semua pemain rest total, siang besok latihan, lalu malamnya evaluasi pertandingan," ujar Didik memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Piala Menpora 2021 Lainnya:
Panpel Piala Menpora 2021 Apresiasi Kerja Keras Tim Medis