SKOR.id - Pelatih Olympique Marseille, Igor Tudor membandingkan Ligue 1 dengan Serie A. Ia menjelaskan mengapa dirinya yakin liga teratas di Prancis itu itu lebih baik daripada liga Italia.
Juru taktik asal Kroasia berusia 44 tahun itu menghabiskan 19 tahun karier bermainnya di Italia sebelum pensiun.
Setelah gantung sepatu, Igor Tudor bekerja sebagai pelatih kepala Udinese dan Hellas Verona, serta menjadi asisten Andrea Pirlo di Juventus.
Tudor meninggalkan Serie A musim panas lalu untuk menjadi pelatih Olympique Marseille, menggantikan Jorge Sampaoli. Dia menunjukkan hal-hal positif di Prancis, dengan rata-rata 1,95 poin per pertandingan dari total 38 pertandingan.
Berbicara kepada L'Equipe, Tudor membandingkan kedua liga tersebut dan menjelaskan mengapa menurutnya Ligue 1 lebih baik daripada Serie A.
"Di Prancis Anda memiliki PSG, yang tidak ada bandingannya di Italia, karena hari ini mereka berada di atas Inter atau Juve. Kemudian Anda memiliki tiga atau empat tim yang mungkin memiliki kualitas lebih di Italia daripada tim Prancis yang setara," ucapnya kepada L'Equipe.
"Tapi dari tempat keenam ke tempat terakhir lebih kuat di sini. Jika Anda memiliki Empoli vs Strasbourg besok, Strasbourg menang dengan selisih lebar, Reims vs Spezia, Reims menang dengan selisih jauh," lanjutnya.
Tudor mengatakan bahwa pemain-pemain di tim seperti Reims atau Strasbourg cukup menjanjikan.
"Ketika Anda bermain melawan Reims, Anda melihat tiga atau empat pemain yang ingin Anda bawa, hal yang sama dengan Strasbourg. Sedangkan jika saya di Inter dan saya bermain (melawan) Empoli atau Spezia, saya tidak menginginkan siapa pun," tuturnya.
Tudor juga menjelaskan bahwa di Ligue 1 lebih mengandalkan kecepatan karena perbedaan cara bermain.
"Ada gap yang tidak Anda temukan di Prancis. Perbedaan mendasar lainnya adalah bahwa di Prancis ada lebih banyak kecepatan. Karena tipe pemainnya berbeda, di sini mereka lebih muda dan lebih fisik," ungkapnya.
"Di Italia intensitas tidak ada hubungannya dengan itu. Orang Inggris lebih suka membeli pemain dari Lorient dan bukan Italia, artinya di sini ada elemen yang memiliki kualitas untuk diintegrasikan ke dalam sepak bola terbaik," Tudor mengatakan.
Terlepas dari keyakinan Tudor, Serie A tampaknya sedang naik daun jika melihat hasil di kompetisi Eropa.
Tiga dari empat peserta Italia di Liga Champions musim ini lolos ke perempat final, sementara satu-satunya wakil Prancis di babak sistem gugur PSG tersingkir oleh Bayern Munchen di Babak 16 Besar.