- Indonesian Football e-League (IFeL) Liga 1 2021 akan menjadi wadah bagi tim-tim yang berlaga di Liga 1 untuk saling bersaing menjadi yang terbaik di kompetisi eFootball.
- Nantinya dalam IFeL Liga 1 2021 ini akan diikuti oleh 12 tim dari Liga 1, termasuk diantaranya adalah sang juara bertahan musim lalu yaitu PSS Sleman.
- Kedua belas tim tersebut akan memperebutkan total hadiah sebesar Rp250 juta.
SKOR.id - Setelah ditunjuk secara resmi oleh PSSI dan PT. Liga Indonesia Baru, IFeL akhirnya meresmikan gelaran eFootball paling akbar di Indonesia yaitu IFeL Liga 1 2021.
IFeL Liga 1 2021 akan menjadi wadah bagi tim-tim yang berlaga di Liga 1 untuk saling bersaing menjadi yang terbaik di kompetisi eFootball.
Nantinya dalam IFeL Liga 1 2021 ini akan diikuti oleh 12 tim dari Liga 1, termasuk diantaranya adalah sang juara bertahan musim lalu yaitu PSS Sleman.
Selain itu, tim-tim besar semacam Bali United, Persita Tangerang, Arema Malang, dan Bhayangkara FC juga sudah memastikan diri untuk ambil bagian di IFeLeague 1 ini.
Kedua belas tim tersebut akan memperebutkan total hadiah sebesar Rp250 juta.
Jumlah ini tentunya 5 kali lipat dibandingkan gelaran sebelumnya yang hanya Rp50 juta.
Tentunya ini akan menjadi turnamen eFootball dengan hadiah terbesar di Indonesia.
Kemudian menurut unggahan akun Instagram IFeL yang menyebutkan bahwa kedua belas tim akan segera mengumumkan pemain-pemain yang akan mewakilinya.
Pemain-pemain bintang semacam Rizky Faidan, Elul Wibowo, hingga Ferry Gumilang kemungkinan akan tampil kembali di turnamen IFeL Liga 1 2021 ini.
View this post on Instagram
Berikut adalah daftar lengkap tim peserta IFeL Liga 1 2021:
- Persita Tangerang
- Arema Malang
- PSS Sleman
- Borneo FC
- Persik Kediri
- Barito Putera
- Madura United
- Persiraja Banda Aceh
- Bhayangkara FC
- Persela Lamongan
- PSIS Semarang
- Bali United
Inilah 5 Hero Favorit Selama Babak Utama The International 10 https://t.co/bSwwQmxqwq— SKOR.id (@skorindonesia) October 19, 2021
Berita IFeL lainnya:
IFeL Pastikan Gelaran eFootball IFeLeague 1 Segera Hadir
Persib Bandung Raih Gelar Juara Turnamen Champions eFootball Tingkat ASEAN