- Buntut gagal berangkatnya empat cabang game esport ke SEA Games 2021 Vietnam, muncul opini untuk pemberangkatan jalur mandiri.
- Menurut Ibnu Riza, PB ESI tidak bisa memberangkatkan secara mandiri dikarenakan aturan dan kebijakan dari pihak Kemenpora.
- Hal ini karena event olahraga international seperti SEA Games dan Asia Games menggunakan APBN, sehingga ada batasan dan aturan yang mengikat.
SKOR.id - Seperti yang telah diketahui sebanyak empat cabang game esport batal berangkat menuju SEA Games 2021 Vietnam mendatang.
Empat cabang tersebut adalah Arena of Valor, League of Legends PC, Wild Rift Men, dan Wild Rift Women.
Hal tersebut karena adanya perampingan yang dilakukan oleh Kemenpora sehingga kuota atlet yang bakal berangkat ke SEA Games 2021 Vietnam berkurang.
Menurut Ketua tim review PPON, Prof. Dr. Moch. Asmawi, keputusan perampingan ini diambil setelah melakukan pengkajian dengan berbagai alasan.
Alasannya antara lain adalah tidak ada rekam jejak prestasi, tidak berpeluang medali, dan memiliki permasalahan organisasi.
Pihak Kemenpora melakukan ini untuk efisiensi anggaran agar dapat memfokuskan diri lebih baik untuk menghadapi Asian Games 2022 dan Olimpiade 2022.
Keputusan tersebut akhirnya menimbulkan opini simpang siur mengenai pemberangkatan secara mandiri menuju Vietnam menatang.
Opini tersebut membuat Ibnu Riza selaku Kepala Badan Tim Nasional Esports akhirnya mengeluarkan beberapa tanggapannya.
Menurut Ibnu Riza, PB ESI tidak bisa memberangkatkan secara mandiri dikarenakan aturan dan kebijakan dari pihak Kemenpora.
"Event olahraga international seperti SEA Games dan Asia Games menggunakan APBN, sehingga ada batasan dan aturan yang mengikat," tutur Ibnu Riza dalam Instagram Story.
"Sehingga PB ESI tidak bisa memberangkatkan secara mandiri dikarenakan aturan dan kebijakan dari pihak Kemenpora," imbuhnya.
Sebelumnya hal senada diungkapkan Ferry J. Kono selaku Sekjen KOI yang tidak akan mengusulkan atlet yang akan bertanding secara mandiri.
"Mandiri pun sebelumnya kita melakukan review dan hasil review dari sports development, kita tidak akan mengusulkan atlet yang akan bertanding secara mandiri," ucap Ferry Kono.
Berita Esport lainnya:
Pernyataan Resmi PB ESI Terkait Pembatalan 4 Cabang Games untuk SEA Games 2021 Vietnam
Berbagai Reaksi Kekecewaan Atlet Esport Usai Gagal Berangkat ke SEA Games 2021 Vietnam