- Pemain Dota 2 Indoneisa, Brizio "Hyde" Budiana, harus mencari tim baru usai The International 11.
- Pasalnya Hyde baru-baru ini diumumkan tak lagi tergabung dalam skuad Talon Esports.
- Pengumuman tersebut diungkapkan Talon Esports lewat unggahan media sosial resmi mereka pada Kamis (3/11/2022).
SKOR.id - Pemain Dota 2 Indonesia, Brizio "Hyde" Budiana, kini tak lagi berseragam Talon Esports.
Brizio "Hyde" Budiana kini harus mencari tim baru untuk mengarungi Dota Pro Circuit musim 2023.
Pasalnya Hyde kini tak lagi tergabung dalam skuad Dota 2 Talon Esports.
Hal itu dipastikan setelah Talon Esports mengumumkan melepas dua pemain Dota 2-nya pada Kamis (3/11/2022).
Satu pemain lain yang didepak dari Talon Esports adalah sang offlaner Damien "kpii" Sau-jing.
Banyak yang mengaitkan didepaknya Hyde dan kpii akibat tak mampunya Talon Esports melaju ke playoff The International 11.
Pasalnya Talon Esports hanya mampu duduk di peringkat kesembilan grup B yang membuat mereka menjadi satu dari empat tim pertama yang tereliminasi dari The International 11.
Tiga tim lain yang juga gagal melaju ke Playoff adalah Soniqs, BetBoom, dan TSM.
Dengan hilangnya Hyde, praktis hanya tinggal satu pemain Indonesia di Talon Esports, yakni Rafli "Mikoto" Rahman.
Today we are parting ways with our veteran @kpiidota and gigachad @hydedota2
To our OG offlane duo, thank you for being key parts of our run from OQs to TI. You both brought such great energy and will always be part of the Talon fam.
Best of luck on what's next!#SOARWITHTALON pic.twitter.com/hHjsmT6ooF— TALON (@Talon_esports) November 3, 2022
Berita esport lainnya:
Indonesia Diisukan Jadi Tuan Rumah Kompetisi Dota 2 DPC 2023
Zeys Angkat Bicara Soal Bug Masha pada MPLI 2022