- Para pemain Persija Jakarta menjalani pemeriksaan kesehatan lanjutan menyambut Liga 1 2021-2022.
- Persija menerapkan tes PCMA demi menghindari risiko komorbid di era pandemi Covid-19 saat ini.
- Tidak hanya pemain, pemeriksaan juga dilakukan kepada ofisial tim Persija sebelum bersiap menghadapi Liga 1.
SKOR.id - Persija Jakarta tidak hanya menjalani tes usap Covid-19 atau swab test menyambut bergulirnya Liga 1 2021-2022.
Seperti diberitakan Skor.id sebelumnya, Persija mengumpulkan pemain setelah kepastian Liga 1 akan bergulir 20 Agustus 2021.
Para pemain Persija menjalani swab test pada Kamis (5/8/2021), setelah sebelumnya latihan tim diliburkan karena ada PPKM Darurat.
Hi Skorer, jangan lupa untuk segera download app Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa meraih banyak hadiah menarik.
Namun, itu bukan jadi satu-satunya pemeriksaan yang dilakukan klub berjulukan Macan Kemayoran ini menyambut Liga 1 2021-2022.
Sebab skuad Persija rupanya juga menjalani Pre Competition Medical Assessment (PCMA), Minggu (8/8/2021).
Di Rumah Sakit Premier Bintaro, Tangerang Selatan, pemeriksaan medis itu bertujuan untuk mengetahui kondisi kesehatan anggota tim.
Rangkaian pemeriksaan medis yang dilakukan meliputi elektrokardiogram (EKG), tes darah, pengecekan fungsi liver dan ginjal, hepatitis, dan body composition.
Selain itu adapula pemeriksaan musculosceletal, yang dilakukan oleh spesialis orthopedy, Dokter Sapto Adjie.
Tak cuma pemain, pemeriksaan medis kali ini juga dilakukan kepada seluruh ofisial tim Macan Kemayoran.
Menurut Dokter Tim Persija, Donny Kurniawan, itu dilakukan sebagai wujud perhatian klub terhadap keluarga besar tim.
"Seiring Covid, dikhawatirkan terdapat komorbid yang bisa membuat kondisi lebih buruk," ucap Donny, dari laman resmi Persija.
"Kami menghindari risiko yang tidak diinginkan tersebut dengan melakukan pengecekan terhadap seluruh ofisial," ia menambahkan.
Adapun mengantisipasi penyebaran Covid-19, PCMA dilangsukan dalam protokol kesehatan ketat. Para pemain pun menjalani tes pada waktu berbeda demi menghindari kerumunan.
"RS Premier Bintaro mengalokasikan hari khusus bagi Persija untuk menghindari antrean," kata Donny.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
View this post on Instagram
Berita Persija Lainnya:
Otavio Dutra Bicara Kualitas Mencetak Gol dan Taeget Bersama Persija di Liga 1
Eks Striker Persija Makin Subur, Hougang United Menang Dramatis di Liga Singapura