- Head to head Barcelona dan Real Madrid jelang El Clasico di ajang final Piala Super Spanyol.
- Keduanya sudah bertemu 250 kali di semua ajang, dengan 101 kali Madrid menang dan 97 kali Barcelona menang.
- Di turnamen ini, tujuh kali tercipta El Clasico di partai final dan Madrid enam kali keluar sebagai juara.
SKOR.id - Barcelona dan Real Madrid akan bertemu di final Piala Super Spanyol di Stadion King Fahd, Senin (16/1/2023) dini hari WIB.
Keduanya bukan hanya tim paling populer dan memiliki banyak pengikut di sepak bola Spanyol, namun juga penguasa di turnamen ini.
Sampai menjelang pertandingan nanti malam, duel Real Madrid dan Barcelona, yang kemudian disebut El Clasico, sudah terjadi 250 kali di semua kompetisi.
Sebanyak 101 kemenangan menjadi milik Los Merengues, 97 untuk the Catalans dan 52 lainnya berakhir imbang.
Untuk urusan gol, Madrid berhasil melesakkan 415 gol berbanding 404 dari kubu Barcelona.
Dominasi Madrid dan Barcelona di ajang Copa del Rey dan LaLiga Spanyol melebarkan peluang mereka untuk mengoleksi banyak gelar di ajang Piala Super Spanyol.
Barcelona sendiri merupakan tim tersukses di turnamen ini dengan total 13 gelar, unggul satu dari jumlah trofi yang dikoleksi tim Carlo Ancelotti.
Tiga belas gelar Barcelona dimenangkan pada 1983, 1991, 1992, 1994, 1996, 1996, 2005, 2006, 2009, 2010, 2011, 2013, 2016 dan 2018.
Sementara Real Madrid, juara bertahan Piala Super Spanyol tahun ini, memenangkannya pada 1988, 1989, 1990, 1993, 1993, 1997, 2001, 2001, 2003, 2003, 2008, 2012, 2017, 2020 and 2022.
Terhitung sejak 1982, laga El Clasico di final Piala Super Spanyol terjadi sebanyak enam kali sebelumnya dan Madrid mendominasi dalam pertemuan ini.
Si Putih memenangi enam trofi dan hanya sekali Barcelona menang, yaitu di final 2011. Setelah bermain imbang 2-2 di Santiago Bernabeu, Barca menang 2-1 di Camp Nou, di mana tiga pemain dikartu merah.
Berita Liga Spanyol Lainnya
Piala Super Spanyol: Carlo Ancelotti Tegaskan Real Madrid Sudah Terbiasa dengan Tekanan di Final
Cristiano Ronaldo Kunjungi Real Madrid di Arab Saudi, Rodrygo Goes Paling Bahagia