SKOR.id - Laga penuh gengsi dan bersejarah bertajuk El Derbi Madrileno (Derby Madrid) akan mempertemukan antara Atletico Madrid vs Real Madrid.
Real Madrid yang beridir pada tahun 1902 sudah melakukan beberapa laga persahabatan dan pertemuan tidak resmi, sebelum laga remi pertama kedua klub yang tercatat di Campeonato Regional Centro, yang berakhir imbang 1-1 pada 2 Desember 1906.
Kedua klub ini juga menjadi pendiri awal Liga Spanyol pada musim 1928-1929, dan di kompetisi ini mereka bertemu pertama kali pada 24 Februari 1929 di Stadion Chamartin, Real Madrid menang dengan skor 2-1.
Kini secara head to haead kedua tim total telah bertemu dalam 232 pertandingan di berbagai ajang, Real Madrid meraih 115 kemenangan, sedangkan Atletico Madrid merengkuh 57 kemenangan, dan 60 laga berakhir imbang. Los Blancos mencetak 382 gol, sedangkan Los Rojiblancos mencetak 286 gol.
Rincian Head to head Kedua klub
Di kompetisi Liga Spanyol, El Derbi Madrileno, telah digelar dalam 172 pertandingan, Real Madrid merengkuh 91 kemenangan, 40 laga dimenangkan Atletico Madrid, dan 41 laga berakhir imbang.
Dalam 172 pertemuan di ajang La Liga, Real Madrid menang 55 kali di kandang 16 kali imbang, dan 15 kali kalah. Di laga tandang Los Blancos menang 36 kali, imbang 25 kali dan kalah 25 kali. Real Madrid menceploskan 298 gol berbanding 220 gol dari Atletico Madrid.
Pada musim 2022-2023, Real Madrid dan Atletico Madrid bermain imbang 1-1 pada pertemuan pertama dan pada laga kedua, Los Blancos menang 2-1 atas Los Rojiblancos.
Pada ajang Copa del Rey, kedua timsudah bertemu 43 kali, dengan catatan 18 kemenangan diperoleh Real Madrid (60 gol), 11 kemenangan untuk Atletico Madrid (46 gol), dan 14 laga berakhir imbang.
Pertemuan terakhir mereka terjadi pada musim 2022-2023, di mana laga tersebut berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan Real Madrid atas Atletico Madrid.
Pada ajang Copa de la Liga (Piala Liga), pernah terjadi empat laga Derby Madrid, kali ini Atletico Madrid unggul secara head to head dengan dua kemenangan, satu kemenangan diraih Real Madrid dan satu laga berakhir imbang, kedua tim masing-masing menciptakan tujuh gol.
Berlanjut ke ajang Supercopa de Espana, atau Piala Super Spanyol, Real Madrid dan Atletico Madrid bertemu tiga kali, Los Blancos belum pernah menang, satu laga berakhir imbang, dua kemenangan diraih Los Rojiblancos.
Di kompetisi Eropa, El Derbi Madrileno juga pernah terjadi di ajang Liga Champions, tercatat kedua tim pernah berhadapan sembilan kali, Real Madrid menang lima kali, dua laga imbang, dan dua laga dimenangkan Atletico Madrid.
Dua pertandingan di antaranya terjadi di laga final, yakni di musim 2013-2014 dan 2015-2016, yang akhirnya dimenangkan Real Madrid.
Selain itu ajang resmi lain yang melahirkan Derby Madrid adalah Piala Super Eropa 2018, ketika itu Real Madrid kalah 2-4 dari Atletico Madrid.
Selain deretan laga resmi di atas, kedua tim juga pernah bertemu di ajang resmi tersebut seperti laga persahabatan, Campeonato Regional Centro, hingga Copa Rodriguez Arzuaga.
Head to Head Atletico Madrid vs Real Madrid
323 Pertandingan
115 Real Madrid menang
57 Atletico Madrid menang
60 Imbang
382 gol Real Madrid
286 gol Atletico Madrid