- Laga Watford vs Chelsea berhasil dimenangi The Blues.
- Chelsea menang tipis dengan skor 2-1.
- Sempat ada insiden yang membuat laga dihentikan cukup lama.
SKOR.id - Chelsea menang tipis saat bertandang ke markas Watford pada laga lanjutan Liga Inggris.
Chelsea menang 2-1 di kandang Watford, Vicarage Road, pada laga pekan ke-14 Premier League, Kamis (2/12/2021) dini hari WIB.
Chelsea menang leat gol Mason Mount dan Hakim Ziyech, yang bisa dibalas Watford hanya lewat Emmanuel Dennis.
Chelsea nyaman di puncak klasemen dengan 33 angka dari 14 laga yang sudah berlangsung musim ini.
Sedangkan Watford ada di tangga ke-17 dengan 13 poin, tiga angka di atas zona degradasi.
Pada babak pertama, laga sempat dihentikan cukup lama karena ada penonton yang mengalami serangan jantung di tribun dan langsung ditangani oleh tim medis. Pemain kedua tim sempat lama meninggalkan lapangan sebelum kemudian wasit memulai kembali pertandingan.
Chelsea kemudian unggul pada menit ke-29 lewat gol Mason Mount memanfaatkan umpan Kai Havertz dengan gol dari jarak dekat dalam kotak penalti.
Mason Mount merupakan top skor Chelsea di bawah asuhan Thomas Tuchel, jadi pemain pertama yang cetak 10 gol di era Tuchel.
Dua menit jelang turun minum, Watford berhasil mencetak gol penyeimbang lewat Emmanuel Dennis memanfaatkan umpan Moussa Sissoko.
Berawal dari serangan balik cepat, Dennis yang menusuk dari sisi kanan mampu mengelabui pertahanan dan kiper Chelsea untuk cetak gol ke tiang jauh.
Dennis jadi pemain Watford pertama yang cetak gol dalam tiga laga beruntun Premier League sejak Troy Deeney melakukannya pada Februari 2017.
Pada babak kedua, Hakim Ziyech yang masuk sebagai pemain pengganti mencetak gol pada menit ke-72 memanfaatkan umpan Mount.
Skor kemudian tak berubah sampai wasit meniup peluit panjang tanda laga berakhir.
Fakta Menarik:
1. Mason Mount merupakan top skor Chelsea di bawah asuhan Thomas Tuchel, jadi pemain pertama yang cetak 10 gol di era Tuchel.
2. Dennis jadi pemain Watford pertama yang cetak gol dalam tiga laga beruntun Premier League sejak Troy eeney melakukannya pada Februari 2017.
3. Chelsea masih ada di puncak klasemen sementara.
Watford 1-2 Chelsea
Gol: 0-1 (Mason Mount, 29'), 1-1 (Emmanuel Dennis, 43'), 1-2 (Hakim Ziyech, 72')
Watford (4-5-1): Daniel Bachmann; Kiko Femenia, Craig Cathcart, William Troost-Ekong, Adam Mesina/Danny Rose (12'); Emmanuel Dennis, Tom Cleverley/Jeremy Ngakia (85'), Moussa Sissoko, Imran Louza/Juraj Kucka (73'), Joao Pedro; Joshua King
Pelatih: Claudio Ranieri
Chelsea (3-4-2-1): Edouard Mendy; Trevoh Chalobah/Hakim Ziyech (60'), Andreas Christensen, Antonio Rudiger; Cesar Azpilicueta/Romelu Lukaku (69'), Ruben Loftus-Cheek, Saul Niguez/Thiago Silva (46'), Marcos Alonso; Mason Mount, Christian Pulisic; Kai Havertz
Pelatih: Thomas Tuchel
Kartu kuning: Saul, Louza, Alonso, Troost-Ekong, Ziyech, Cleverley, Rose
Stadion: Vicarage Road
100 LAGA SANG MAESTRO DI JEPANG
Berusia 37 tahun, Andres Iniesta masih tampil gemilang bersama Vissel Kobe di Negeri Matahari Terbit. @J_League_En
Apa aksi terbaik Iniesta yang paling dikenang Skorer?
Selengkapnya: https://t.co/xBZDrMQzYh pic.twitter.com/wOXqzb73cw— SKOR.id (@skorindonesia) November 24, 2021
Berita Chelsea Lainnya:
VIDEO: Bangganya Thomas Tuchel atas Gelar Klub Terbaik yang Diraih Chelsea di Ballon d'Or
Ngambek, Ronaldo Langsung Masuk Terowongan dan Ogah Salaman dengan Pemain Chelsea